5 Kuliner Legendaris di Ponorogo yang Wajib Dicoba, 2 Presiden Sampai Kepincut

Jurnalis: Eko Suprayitno
Editor: Marno

20 Mei 2023 15:05 20 Mei 2023 15:05

Thumbnail 5 Kuliner Legendaris di Ponorogo yang Wajib Dicoba, 2 Presiden Sampai Kepincut Watermark Ketik
Sate Ayam H Tukri Sobikun yang menjadi salah satu Kuliner Ikonik di Ponorogo. (Foto: Instagram @sateayamtukrisobikun)

KETIK, PONOROGO – Kebupaten Ponorogo dianugerahi kekayaan kuliner dengan cita rasa yang khas dan wajib dicoba saat berkunjung ke Kota Reog.

Kuliner khas di Ponorogo tak hanya menarik masyarakat untuk menikmatinya, namun dua presiden Repubik Indonesia (RI)  tertarik untuk menikmati kuliner khas yang sudah puluhan tahun berdiri  itu.

Tak hanya berada di pusat kota, kuliner khas nan legendaris ini beberapa di antaranya di pinggiran kota namun tetap laris manis karena sukses menjaga rasa yang tak pernah berubah di lidah penikmatnya.

Lalu apa saja kuliner legendaris di Ponorogo yang wajib dicoba saat berkunjung ke Ponorogo atau liburan bersama keluarga? Berikut lima rekomendasinya.

 

1.Rica Rica Mentok Bu Win Dasun

Rica-rica Mentok Dasun atau dikenal Rica-rica Mentok Bu Win merupakan kuliner khas Ponorogo yang sedang hits. Meski lokasinya berada di pinggiran kota Ponorogo dengan jarak tempuh 20 menit dari pusat kota, banyak pengunjung  yang datang ke jalan Raya Sampung No.53, Dasun, Bangunrejo, Sukorejo, Kabupaten Ponorogo untuk menikmati kuliner khas ini.

Sesuai namanya rica rica mentok ini terbuat dari daging mentok atau entok dengan cita rasa yang pedas membuat masakan ini sangat digemari oleh pecinta kuliner. Meski begitu, Rica-rica Mentok Bu Win juga menyediakan menu rica-rica yang pedas sedang, dan tidak pedas sama sekali. Juga tersedia rica kepala entok yang dapat dipesan secara terpisah.

Warung ini dirintis oleh Bu Winarti sejak tahun 2006 lalu. Awalnya berupa warung sederhana, namun lambat laun warung ini terkenal karena rasanya yang manis, gurih, pedas berpadu hingga membuat pengunjung banyak yang datang dan merekomendasikan ke teman dan kolega. Seporsi rica-rica menthok dihargai dengan Rp 15.000.

Foto Tampilan Rica Rica Mentok Bu Win Dasun Ponorogo/Instagram @cbgricamenthokbuwinTampilan Rica-rica Mentok Bu Win Dasun Ponorogo. (Foto: Instagram @cbgricamenthokbuwin)

 

2.Garang Asem Bu Parti

Garang Asem Bu Parti salah satu menu wajib yang layak dicicipi bersama keluarga.  Meski lokasinya berada di Desa Ngasinan, Jetis, atau sekitar 20 menit ditempuh dari Kota Ponorogo namun  warung ini tak pernah sepi pembeli. Tak hanya masyarakat biasa, pejabat hingga Presiden Jokowi kepincut untuk menikmati dengan kuliner khas yang sudah berdiri sejak 25 tahun lalu ini.

Rasanya yang pedas, asam, gurih ditambah daging ayamnya yang empuk membuat pengunjung seolah ogah berhenti mengunyah. Selain menu andalan garang asem ayam di lokasi ini pengunjung diberi pilihan menu seperti, garang asem jeroan, garang asem tawon, nasi pecel, nasi campur, nasi kare, kikil, dan masih banyak menu lainnya.

3.Sate Ayam Ponorogo

Sate ayam menjadi kuliner ikonik Ponorogo. Tak lengkap rasanya jika berkunjung ke Ponorogo sebelum mencicipi kuliner legendaris ini. Dari beragam penjual sate ayam, H Tukri Sobikun yang paling hits, karena berdiri sejak 1975 dan cita rasanya yang khas. Bahkan saking legendnya dua Presiden Indonesia beberapa kali berkunjung, mulai Presiden Joko Widodo hingga Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Sate ayam H Tukri Sobikun memiliki ciri khas yakni daging ayam yang diiris tipis memanjang memenuhi lebih dari separo tusuk sate. Aroma dagingnya yang wangi dengan rasa gurih ditambah  bumbu kacang yang halus menambah kenikmatan sajian sate ayam khas Ponorogo ini.

Untuk menikmati seporsi sate ayam berisi 10 tusuk harganya kini berkisar Rp 30 ribuan. Sate ayam H Tukri Sobikun buka setiap hari mulai dan tutup pukul 20.00 atau saat persediaan sate habis. Tertarik untuk menikmatinya datang langsung ke Jalan Lawu Gang 1, Nomor 43 Ponorogo.

4.Sego Tahu Pak Gareng Ponorogo

Sego Tahu Pak Gareng Ponorogo terletak di Jalan Yos Sudarso, Brotonegaran, Ponorogo. Tepatnya di Pinggir Jalan Utama Ponorogo Pacitan, utara traffick light Jenes. Sego Tahu  Pak Gareng termasuk kuliner khas yang wajib dicoba. Selain cita rasanya yang menggugah selera, warung yang buka sejak 1971 ini masih loyal melayani pembeli setianya.

Meski menyajikan menu utama  nasi, namun ada pilihan lontong bagi yang ingin mencicipi tahu berpadu telur dengan bumbu khas dan taburan kerupuk udang.  Harganya juga ramah di kantong, cocok ddijadikan jujugan kuliran bersama keluarga.

5.Sate Gule Bu Yuli

Rumah Makan Sate dan Gule Bu Yuli  terletak di Pasar Pon, Ronowijaya, Siman, Ponorogo. Sate dan Gule dengan daging kambing asli yang enak dan empuk dan matang sempurna. Perpaduan antara sambal kacang dan kecap yang pas membuat lidah seakan ogah berhenti bergoyang.

Saking lezatnya sejumlah pejabat hingga presiden ke enam Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono kerap mengunjungi  warung sate ini sekadar untuk bernostalgia dengan kenangan masa lalu. Terakhir SBY berkunjung ke warung sate Bu Yuli Agustus 2022 lalu.

Tak hanya itu Sate Gule Bu Yuli disebut-sebut sebagai pelopor menu ini masuk ke acara resepsi gubukan di Ponorogo sejak tahun 1999-2000an. Rasanya yang khas dan tak pernah berubah membuat warung ini selalu ramai dikunjungi pelanggan setianya. Harganya yang relatif terjangkau dengan porsi lumayan banyak membuat pengunjung enggan berpaling ke tempat yang lain.

Tertarik untuk menikmati lima kuliner khas di Ponorogo ini? Segera agendakan untuk berlibur ke Ponorogo dan cicipi kuliner favoritmu bersama orang tersayang.(*)

Tombol Google News

Tags:

Rica Rica Mentok Ponorogo Rica Rica Mentok Dasun Sate ayam Tukri Sobikun Garang Asem Bu Parti Sate Gule Bu Yuli Sego Tahu Pak Gareng Kuliner Legendaris Ponorogo