Ratusan Bonsai Menghijau di Pelti Kota Madiun

Jurnalis: Ian Alfatih
Editor: Naufal Ardiansyah

19 April 2024 12:11 19 Apr 2024 12:11

Thumbnail Ratusan Bonsai Menghijau di Pelti Kota Madiun Watermark Ketik
Ratusan Tanaman Bonsai yang mengikuti pameran di Pelti Kota Madiun sudah terpajang sejak Rabu (17/4/2024) (Dokumentasi Kominfo)

KETIK, MADIUN – Ratusan tanaman bonsai mengikuti pameran yang bakal diadakan pada 20-23 April 2024 mendatang. Sedikitnya 40 jenis jenis tanaman bonsai yang dipamerkan sudah mulai berdatangan sejak Rabu (17/4/2024). Di antara jenis tersebut ada bonsai serut, santigi, sisir, hingga anting putri.

Pameran tersebut merupakan pameran perdana yang digelar oleh Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Madiun.

Ketua Panitia Pameran, Panca Wijaya mengatakan, bonsai tidak hanya dipamerkan namun juga dilombakan.

“Ada penilaian dari tiga orang tim juri nasional. Juri akan melakukan penilaian dalam tiga kategori. Pertama kategori prospek, semi jadi, dan kelas jadi. Dalam masing-masing kategori bakal ditentukan juara best ten,” jelasnya, Jumat (19/4/2024).

Pihaknya menargetkan sekitar 400-500 peserta dari Jawa Timur dan Jawa Tengah yang mengikuti pameran ini. Lebih lanjut Panca menjelaskan, tak hanya bonsai pameran juga akan melibatkan peran serta UMKM dalam acara tersebut.

“Selain pameran kita juga melibatkan UMKM untuk berjualan disini. Stand UMKM juga gratis,” ungkapnya.

Melalui pameran ini, pihaknya berharap supaya bonsai kembali eksis dan menjadi daya tarik bagi masyarakat, khususnya di Kota Pendekar. Selain itu juga menjadi ajang silatirahmi bagi pecinta bonsai.

“Harapan kita dari pengemar bonsai Kota Madiun kembali bangun lagi. Kita juga sudah memiliki cabang sendiri, dan untuk memperkenalkan lagi bonsai di Kota Madiun,” pungkasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Bonsai Kota Madiun Kota Pendekar Pameran Bonsai