Warga Keluhkan Jalan Rusak, Pemkab Situbondo Terkesan Tutup Mata

Jurnalis: Heru Hartanto
Editor: M. Rifat

24 Maret 2024 11:22 24 Mar 2024 11:22

Thumbnail Warga Keluhkan Jalan Rusak, Pemkab Situbondo Terkesan Tutup Mata Watermark Ketik
Situasi jalan rusak yang menghubungkan Desa Sumberwaru dengan Desa Sumberanyar, Banyuputih, Situbondo (24/03/2024) (Foto: Heru Hartanto/Ketik.co.id)

KETIK, SITUBONDO – Puluhan tahun tidak diperbaiki, jalan rusak yang menghubungkan Dusun Cotek, Desa Sumberwaru dengan Dusun Ranurejo, Desa Sumberanyar Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo, dikeluhkan masyarakat. Namun, hal itu diabaikan dan terkesan Pemkab Situbondo tutup mata, Minggu (24/03/2024).

Keluhan yang disampaikan Safi'i (45), warga setempat mengatakan, jalan tersebut sudah empat kali diukur oleh dinas terkait, tapi sampai sekarang tidak diperbaiki. "Jalan ini sudah puluhan tahun tidak pernah diperbaiki, cuma diukur saja. Sehingga saya berasumsi Pemkab Situbondo terkesan tutup mata," kata Safi'i.

Tak hanya itu yang disampaikan Safi’i, namun dia juga menerangkan bahwa dirinya sering membantu anak-anak sekolah dan pedagang sayur yang terjatuh di jalan berbatu tersebut. ”Kerusakan jalan ini sering membuat masyarakat yang melintas jatuh,” tuturnya.

Agar tidak terjadi risiko korban jiwa, sambung Safi’i, masyarakat setempat meminta dinas terkait segera mengambil langkah perbaikan. “Warga berharap pemerintah memprioritaskan perbaikan jalan yang rusak ini,” harap Safi’i.

Eko Prionggo Djati, Kepala Dinas Perkerjaan Umum Perumahan Permukiman (DPUPP) Kabupaten Situbondo ketika dihubungi wartawan media ini handphone-nya tidak aktif. (*)  

Tombol Google News

Tags:

warga Keluhkan Jalan rusak Pemkab Situbondo Terkesan Tutup Mata Situbondo Hari Ini Situbondo Terkini