KETIK, BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten Bangkalan melalui Dinas Budaya dan Pariwisata kembali menggelar event Tera' Bulan di depan Pendopo Agung Jalan Letnan Abdullah Bangkalan, Minggu (25/02/2024).
Kegiatan yang menampilkan seni budaya dan kehidupan sosial masyarakat Bangkalan ini dimaksud untuk melestarikan dan mempertahankan tradisi masyarakat Bangkalan yang selalu mengedepankan kebersamaan, kedamaian, saling menolong dan saling menghormati.
Tema yang diangkat kali ini adalah "Atong Lo' Atokaran" atau hidup rukun dan damai. Menurut Ahmad Faji, Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Bangkalan, ini merupakan gambaran kehidupan masyarakat Bangkalan yang rukun, berjiwa sosial dan damai.
"Tema ini sekaligus sebagai wujud rasa syukur atas berjalannya Pemilu 2024 di Kabupaten Bangkalan yang lancar dan damai," jelas Faji.
Pj Bupati Bangkalan EdieM Arief (25/02/2024).(Foto: Ismail Hs/Ketik.co.id)
Antusias yang luar biasa dari masyarakat terhadap event Tera' Bulan ini mengulang sukses pada pagelaran bulan November tahun lalu.
Tidak hanya dihadiri oleh jajaran Forkopimda dan masyarakat umum, Mahasiswa-Mahasiswi Inbount Universitas Trunojoyo Madura (UTM) yang berasal dari 44 perguruan tinggi dari 22 Provinsi di Indonesia juga ikut menikmati berbagai suguhan seni budaya yang ditampilkan.
Pj Bupati bersama Forkopimda di acara malam Tera' Bulan. 25/02/2024. (Foto: Ismail Hs/Ketik.co.id)
Dalam sambutanya, PJ. Bupati Bangkalan Arief M Edie mengatakan, event Terak Bulan merupakan event ikonik yang dilaksanakan setiap bulan purnama (Tera' Bulan) dengan menghadirkan berbagai macam seni, budaya serta berbagai potensi yang di miliki Kabupaten Bangkalan.
"Selain menjadi media promosi berbagai potensi Bangkalan, event ini juga diharapkan menjadi daya tarik bagi para wisatawan. Karena itu, kegiatan ini akan kami adakan tidak hanya di kota saja, namun akan bergantian di berbagai Kecamatan, yang ada di Kabupaten Bangkalan" promosinya.
PJ. Bupati juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak serta masyarakat Bangkalan yang telah ikut menjaga kondusifitas dalam pelaksanaan pemilu 2024 di Kabupaten Bangkalan. (*).