Debat Panas antara Wawali Kota Madiun dan Kadis Kominfo, Netizen: Mbak Inda Always In My Heart

Jurnalis: Dimas Cheppy Rusadhi
Editor: Eko Suprayitno

15 Juli 2023 12:20 15 Jul 2023 12:20

Thumbnail Debat Panas antara Wawali Kota Madiun dan Kadis Kominfo, Netizen: Mbak Inda Always In My Heart Watermark Ketik
Potongan komentar netizen yang mengomentari unggahan Wawali Inda Raya yang menjadi pemicu debat panas dengan Kadis Kominfo Kota Madiun. (Screenshoot Facebook Inda Raya Saputri)

KETIK, MADIUN – style="text-align:justify">Debat terbuka antara Wakil Wali Kota Madiun Inda Raya Ayu Miko Sautri atau Inda Raya dengan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadis Kominfo) Kota Madiun Noor Aflah mendapat perhatian publik Kota Pendekar.

Sebab, perdebatan antara Wawali Inda Raya dengan Kadis Kominfo ini membuka banyak hal yang jarang diketahui publik, termasuk komunikasi antara bawahan dan pimpinan di tubuh Pemkot Madiun.

Tak hanya itu debat yang awalnya seputar foto, merembet ke hal-hal lain. Bahkan Noor Aflah yang merupakan anak buah Inda Raya di Pemkot Madiun berani menuding Wakil Wali Kota Perempuan pertama di Kota Pecel ini, keluar kota tanpa disposisi maupun datang ke acara penting di Jakarta tanpa undangan resmi, kendati hal itu dibantah dengan tegas oleh Inda.

Perdebatan itu bermula saat Inda Raya mengunggah sebuah foto couple dengan R Bagus Adhitama suaminya saat mengikuti acara Madiun Mantu yang masuk rangkaian HUT Kota Madiun ke 105.

Dalam unggahan itu Inda Raya menuliskan caption yang ditujukan kepada netizen yang mempertanyakan fotonya tak kelihatan di ruang publik saat rangkaian HUT Kota Madiun ke 105.

‘’ Karna banyak yang nanya kenapa gak ada foto saya di "sana", inilah jawabnya.....’’ tulis Inda Raya di postingan Instagram maupun Facebook yang diunggah pada 11 Juli 2023 lalu sambil menjelaskan seputar foto itu.

Inda mengatakan jika memang netizen tidak menemukan fotonya, ada tiga kemungkinan pertama karena dia tidak memiliki foto dan kedua tidak terjepret oleh fotografer hingga tidak masuk dalam daftar undangan.  

‘’Karena foto saya adanya disini...ngruntel disini...kalo saya lebih banyak posting acara2 seru informal, baksos sama temen2 dll, ya karena saya gak punya foto atau gak kefoto pas berkegiatan formal meskipun saya ada di acara itu...atau malah gak ada saya dalam daftar undangan acara itu. Sampai sini paham kan?… ,’’ paparnya

Unggahan Inda Raya ini mendapat 2.044 like dan 179 komentar di instagram serta 410 like dan 107 komentar di Facebook.

Ada beragam komentar dari ratusan netizen yang meninggalkan pendapatnya di unggahan Inda Raya baik di Instagram maupun Facebook.

‘’Ada kita kita yg selalu mencarimu kemana pun kamu berada, walau ditiadakan... ehhh ga bahaya ta??’’ tulis akun @ymutiarani

‘’Foto ini cuma 7 slide dan 88 kata tapi menjelaskan bnyak kalimat dan persepsi. Sehat selalu semua pemimpin di Madiun. *Kode...😊’’ kata akun @saspriatmaja

‘’Bisa jadi sengaja gak di foto yaaa,’’ tulia akun @ulinheraningrum

 ‘’@indaraya iya bu, ini jadi iseng lihat di @pemkotmadiun_ foto ibu ada kok bu, ya walaupun lebih banyak foto nya pak wali @pakmaidi 😁😁😁. Secara pimpinannya memang beliau,’’ bimasatya178

 ‘’Kala itu acaranya teman-teman Disabilitas, saya asli orang Magetan mengakui kalau panjenengan itu orangnya humble, tulus, Napa wontene, saat itu harusnya panjenengan ngisi sambutan trus pulang istirahat, karena baru pulang dari Jakarta, buat seorang @indaraya hukum itu Ndak berlaku, masih menyempatkan diri diskusi dengan kami para disabilitas, para pengajar, fasilitator, padahal saat itu sudah jam istirahat mbak inda masih berkenan diskusi, foto bersama, meski dengan kondisi super lelah sejam lebih Lo,’’ kata akun @sanggarasap

 ‘’Tidak adanya gambar di media tdk mengapa, penting selalu ada dlm hati kita oke?,’’ tulis @ Shodiqin Ansor

‘’But, mbak inda always in my heart... 💕,’’ tulis akun @Ayu Mustika

‘’Ijin mbak, mungkin mmg sengaja tdk di Poto sama Poto grepernya..heheheh,’’ tulis akun @ Iwan Susanto. (*)

Tombol Google News

Tags:

Inda Raya Inda Raya Ayu Miko Saputri Wakil Wali Kota Madiun Kadis Kominfo Madiun Noor Aflah Madiun Kota Pendekar Madiun Kota Gadis Madiun Kota Pecel Satu Suro Suran Agung