KETIK, JAKARTA – Media sosial X atau yang dulu dikenal sebagai Twitter mengalami kendala teknis eror. Para pengguna mendapatkan pesan notifikasi bertuliskan 'Maaf, ada kesalahan teknis'. Akibatnya, para pengguna mendapati halaman For You dan Following tampil blank atau kosong.
Dilansir dari situs downdetector, Kamis (21/12/2023), terjadinya eror pada X dilaporkan pada pukul 12.13 WIB. Terdapat 18 laporan yang mengabarkan kejadian eror tersebut.
Tak butuh waktu lama, laporan mengenai kesalahan teknis tersebut bertambah sebanyak 38 ribu laporan dari para pengguna sekitar pukul 12.43 WIB. Dari jumlah tersebut sekitar 71 persen mengeluh tidak dapat mengakses X di sistem operasi Android dan IOS.
Sedangkan 23 persen lainnya mengaku tidak dapat mengakses X melalui website atau komputer. Sisanya mengeluhkan masalah koneksi dan server.
Sementara itu Pemilik X, Elon Musk kembali membuat kehebohan dengan memaki pengiklan yang menghentikan iklannya di platform media sosial miliknya itu.
"Jangan beriklan," kata Elon Musk, seperti dikutip dari Tech Crunch, Jumat (1/12/2023).
Kejadian ini berlangsung saat Elon Musk berada di atas panggung konferensi DealBook saat Andrew Ross Sorkin yang bertindak sebagai moderator menanyakan tentang penghentian iklan di X.
Elon Musk menganggap aksi pemberhentian iklan tersebut sebagai usaha untuk membangkrutkan usahanya. Oleh sebab itu pemilik perusahaan Tesla tersebut merasa cukup geram dengan adanya tindakan boikot tersebut.
"Seluruh dunia akan tahu bahwa pengiklan tersebut membunuh perusahaan ini, dan kami akan mendokumentasikannya dengan sangat rinci," pungkasnya.(*)