Sukosari Jadi Terbaik I di Anugerah Sinergitas Kinerja Kecamatan 2023, Begini Pesan Pj Bupati

Jurnalis: Ari Pangistu
Editor: Marno

13 Desember 2023 23:55 13 Des 2023 23:55

Thumbnail Sukosari Jadi Terbaik I di Anugerah Sinergitas Kinerja Kecamatan 2023, Begini Pesan Pj Bupati Watermark Ketik
Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto saat menyerahkan piala penghargaan pada Camat Sukosari, Probo Nugroho didampingi Forkopimca (Foto: Ari Pangistu/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Lima kecamatan di Kabupaten Bondowoso masuk dalam nominasi Anugerah Sinergitas Kinerja Kecamatan. Secara berurutan terbaik pertama hingga ke lima yakni, Kecamatan Sukosari, Tapen, Wringin, Bondowoso, dan Maesan. 

Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto, mengatakan, anugerah sinergitas ini tidak hanya sebatas penghargaan. Tapi, juga sebagai bentuk motivasi dan dorongan untuk terus meningkatkan kinerja. "Saya apresiasi keada pemerintahan di ajang sinergitas ini," ungkapnya. 

Di lain sisi, ia menyebutkan bahwa ajang sinergitas ini sebenarnya merupakan tolak ukur kinerja seorang camat. 

Yaitu, bagaimana pentingnya berkolaborasi, bersinergi dengan lembaga-lembaga  tokoh masyarakat, para Kepala Desa di wilayahnya. 

"Termasuk juga dengan Forkopimca yang merupakan tiga pilar dalam menyelenggarakan pemerintahan di tingkat kecamatan secara baik," katanya. 

Orang nomer satu di Bondowoso ini juga berpesan bagi kecamatan yang ada di peringkat terbawah. Perlu adanya evaluasi sebagaimana telah diamanatkan dalam pakta integritas yang tah ditandatangani. 

"Saya yakin, apabila sinergitas di pemerintahan kecamatan terjalin kuat, kita akan mampu mengatasi berbagai tantangan," pungkasnya.

Camat Sukosari, Probo Nugroho, mengatakan, bersyukur atas raihan anugerah ini. Tentu, hasil ini merupakan hasil dari kerja keras dan kerja ikhlas semua pihak. 

Salah satunya juga merupakan arahan dari seluruh Forkopimda. "Terima kasih atas support seluruh pihak juga di wilayah," pungkasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Bondowoso #Sukosari #AnugerahSinergitasKecamatan