Semakin Bikin Nyaman, Parkiran RSUD Jombang Kini Tertata Rapi dan Modern

Jurnalis: M. Rifat
Editor: Mustopa

7 Desember 2023 15:41 7 Des 2023 15:41

Thumbnail Semakin Bikin Nyaman, Parkiran RSUD Jombang Kini Tertata Rapi dan Modern Watermark Ketik
Direktur RSUD Jombang Dr. dr. Ma’murotus Sa’diyah M.kes (tiga dari kanan) beserta jajaran saat meninjau area parkir RSUD Jombang ditemani Direktur Operasional PT. Indo Parkir Utama, Ahmad Kurnia (7/12/2023). (Foto: RSUD Jombang)

KETIK, JOMBANG – Bukan rahasia lagi, RSUD Jombang adalah salah satu rumah sakit plat merah terbaik di Jawa Timur. Berbagai penghargaan sudah mereka raih baik di tingkat Nasional maupun Jawa Timur.

Salah satunya lewat kesuksesan penerapan sistem digitalisasi layanan untuk para pasien. Meski demikian, rumah sakit yang meraih predikat peringkat pertama rumah sakit tipe B dalam Peningkatan Mutu Pelayanan JKN 2023 itu belum puas dan terus berbenah.

RSUD Jombang tak berhenti berupaya memperbaiki layanan untuk masyarakat dari segala sisi. Yang terbaru, rumah sakit tersebut saat ini sedang mempercantik sistem parkir untuk para pengunjung.

Sebagai rumah sakit rujukan untuk 21 kecamatan sekaligus kabupaten-kabupaten di sekitar Jombang, parkir adalah wajah awal yang dilihat para pengunjung.

Sejak awal Desember kemarin, tampak telah terpasang mesin-mesin parkir baru di setiap pintu masuk dengan sistem e-parking modern di rumah sakit tersebut. Hal ini membuat para pengunjung rumah sakit terbesar di kota santri tersebut semakin nyaman.

Foto Sistem e-parking baru di RSUD Jombang (7/12/2023). (Foto: Rifat/Ketik.co.id)Sistem e-parking baru di RSUD Jombang (7/12/2023). (Foto: Rifat/Ketik.co.id)

Ini sekaligus menghilangkan pemandangan mesin parkir rusak yang dalam beberapa bulan terakhir tampak oleh setiap pengunjung di pintu masuk rumah sakit ini. "Bagus. Sekarang sudah kelihatan rapi," ucap Ganesha, salah satu pengunjung RSUD Jombang. 

Pada Kamis pagi (7/12/2023) Direktur RSUD Jombang Dr. dr. Ma’murotus Sa’diyah M.kes beserta jajarannya meninjau langsung sistem penataan parkir baru ini. Dalam supervisi tersebut, Dokter Eyik, panggilan akrabnya, beserta jajaran ditemani langsung oleh Ahmad Kurnia, Direktur Operasional PT. Indo Parkir Utama, selaku pihak pengelola Parkir RSUD Jombang. 

"Penerapan sistem parkir baru ini merupakan wujud nyata komitmen RSUD Jombang untuk terus meningkatkan mutu pelayanan bagi para pengunjung," ucap Dokter Eyik. 

Dia menambahkan, dalam supervisi ini pihaknya juga langsung mencatat hal-hal yang masih menjadi evaluasi untuk segera dibenahi.

Foto Direktur RSUD Jombang Dr. dr. Ma'murostus Sa'diyah M.Kes (tengah) beserta jajaran meninjau parkiran RSUD Jombang (7/12/2023). (Foto: RSUD Jombang)Direktur RSUD Jombang Dr. dr. Ma'murostus Sa'diyah M.Kes (tengah) beserta jajaran meninjau parkiran RSUD Jombang (7/12/2023). (Foto: RSUD Jombang)

Di lain sisi, Ahmad Kurnia menyebut sejak awal penerapan sistem parkir baru ini memang dimaksudkan untuk bisa semakin melengkapi kenyamanan para pengunjung yang datang ke RSUD Jombang. "Kami akan terus melakukan monitoring dan evaluasi untuk memperbaiki setiap kekurangan yang ada dalam masa transisi penerapan sistem perparkiran baru di RSUD Jombang ini," ucapnya.

Dalam penerapan sistem parkir baru ini, RSUD Jombang beserta pihak pengelola juga memastikan bahwa setiap ambulans layanan desa yang masuk ke area parkir rumah sakit tidak dipungut biaya alias gratis. (*)

Tombol Google News

Tags:

RSUD Jombang parkir PT. Indo Parkir Utama KABUPATEN JOMBANG