Sandy Walsh Tidak Sabar Jalani Debut Pertama Bersama Timnas

Jurnalis: Moch Khaesar
Editor: Marno

6 September 2023 14:51 6 Sep 2023 14:51

Thumbnail Sandy Walsh Tidak Sabar Jalani Debut Pertama Bersama Timnas Watermark Ketik
Sandy Walsh akan melakoni laga debutnya bersama Timnas Indonesia, Rabu (6/9/2023). (Foto M.Khaesar/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Timnas Indonesia akan melakoni laga uji coba atau Fifa Matchday melawan Turkmenistan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Jumat (8/9/2023).

Pertandingan ini menjadi laga debut Sandy Walsh berseragam Timnas Indonesia. Setelah dirinya resmi menjadi warga Indonesia, laga debut yang sejatinya  saat melawan Palestina. Namun dia gagal bermain  lantaran dirinya cidera.


"Sangat senang bisa kembali berseragam timnas. Ada peluang dan kesempatan untuk melakoni debut bersama timnas pada Jumat besok," ucap Sandy Walsh, Rabu (6/9/2023).

Sandy beberapa kali dipanggil Shin Tae Yong namun panggilan pertama, saat turnamen Piala AFF 2022, tapi Sandy gagal bergabung lantaran klubnya tidak memberikan izin. Sebab, Piala AFF bukan agenda FIFA. Sehingga laga lawan Turkmenistan Sandy Walsh berpotensi melakoni debutnya bersama Timnas Indonesia.

Dengan kondisi ini, Sandy memilih lebih berhati-hati dalam menjalani sesi latihan. Dia tak mau cedera lagi demi bisa mencatatkan debut bersama Timnas Indonesia saat lawan Turkmenistan.

"Saya fokus untuk pertandingan hari Jumat dan berlatih sedikit hati-hati dibandingkan sebelumnya. Saya siap memberikan yang terbaik untuk Jumat besok," bebernya.

Sekadar diketahui, Sandy memiliki darah Indonesia lewat jalur sang kakek yang berasal dari Surabaya. Untuk itu, dia ingin mempersembahkan yang terbaik di tanah leluhurnya ini.

"Ini kampung halaman kakek saya. Tapi fokus saya adalah di pertandingan Jumat besok. Untuk sehat dan kuat agar bisa debut," imbuhnya.

Sayangnya, keluarga Sandy tidak datang dalam laga debutnya bersama timnas. Meski begitu, keluarganya tetap mendukung penuh dirinya dari layar kaca.

"Keluarga saya tidak datang besok. Mereka kerja. Tapi mereka akan menonton dari televisi atau live streaming," pungkasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Timnas Indonesia Sandy Walsh Pemain Timnas Fifa Matchday