KETIK, SURABAYA – Debat Pemilihan Gubernur Jawa Timur (Pilgub Jatim) 2024 akan digelar tiga kali. Debat pertama akan berlangsung pada 18 Oktober 2024 di Surabaya, dengan tema besar mengenai kebutuhan dasar masyarakat, termasuk pendidikan, kesehatan, dan pangan.
Dua debat berikutnya akan diselenggarakan pada 3 November dan 16 November. Para kandidat akan memaparkan visi-misi dan menjawab pertanyaan panelis, memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk memahami program kerja masing-masing pasangan calon.
KPU Jawa Timur telah menyiapkan tujuh panelis yang semuanya berasal dari kalangan akademisi. Panelis ini akan bertanggung jawab dalam menyusun tema dan subtema debat, serta memberikan pertanyaan kepada para calon gubernur.
Terkait momen debat tersebut, Rektor Universitas Airlangga Prof. Dr. Mohammad Nasih mengatakan, jika pihaknya siap apabila ditunjuk sebagai panelis dalam debat Pilgub Jatim.
Namun, hingga saat ini pihak Unair belum mendapatkan panggilan menjadi panelis untuk debat di Pilgub Jatim 2024.
"Sekarang belum ada callingan. Intinya Unair siap kalau ditunjuk jadi apapun," kata Prof. Nasih ketika ditemui di Kampus C Unair, Selasa 15 Oktober 2024.
Nasih menegaskan pihak Unair akan selalu siap untuk menjalankan tugas negara salah satunya dengan menjadi panelis di debat.
"Pokoknya kalau ada tugas negara apapun, Unair siap. Jadi intinya tugas negara enggak boleh kita tolak, harus kita senang hati dan berbahagia untuk melaksanakan tugas negara termasuk dari KPU,"
Nasih menegaskan jika Unair sebagai institusi negara siap berpartisipasi dalam untuk kepentingan negara. Hanya saja pihaknya tidak akan meminta-minta terkait penugasan tersebut.
"Pokoknya kita enggak akan nolak apapun kalau ditugaskan oleh negara. Mau ahli apapun ada. Kita punya semuanya kalau dapat tugas ya oke. Cuma kebiasaan Unair, kita enggak akan minta-minta untuk ditugaskan ini itu," tutur Prof. Nasih.
Mengenai kesiapan pihak Unair untuk mendapatkan tugas kepentingan negara, Nasih mengaku sudah siap.
"Jangan ragukan kesiapan Unair untuk Indonesia," pungkas Nasih.
Rektor Unair Siap Ditunjuk Jadi Panelis Debat Pilgub Jatim
Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Muhammad Faizin
16 Oktober 2024 15:00 16 Okt 2024 15:00