Rahmat Santoso Apresiasi Kemenangan PAN di Pilkada Blitar Raya 2024

Jurnalis: Favan Abu Ridho
Editor: Mustopa

28 November 2024 12:40 28 Nov 2024 12:40

Thumbnail Rahmat Santoso Apresiasi Kemenangan PAN di Pilkada Blitar Raya 2024 Watermark Ketik
Rahmat Santoso saat pertemuannya bersama dengan Kaji Beky dan Gus Iqdham, Kamis 28 November 2024. (Foto: Favan/ketik.co.id)

KETIK, BLITAR – Mantan Wakil Bupati Blitar, Rahmat Santoso, mengapresiasi Partai Amanat Nasional (PAN) yang berhasil mengantarkan pasangan calon (paslon) yang mereka usung memenangkan Pilkada di Kabupaten dan Kota Blitar pada 2024.

Hal ini diungkapkan Rahmat usai menerima laporan hasil hitung cepat dari tim pemenangan.

Paslon Rijanto-Beky Herdihansah, yang bertarung di Pilkada Kabupaten Blitar, serta Syauqul Muhibbin-Elim Tyu Samba di Kota Blitar, keduanya diusung oleh PAN, menunjukkan keunggulan signifikan dalam perolehan suara.

“Sebagai kader sekaligus pengurus PAN Kabupaten Blitar dan Jawa Timur, saya bersyukur dan berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung perjuangan ini," ujar Rahmat saat dihubungi dari Jakarta, Kamis 28 November 2024. 

"Terutama kepada Gus Iqdam dari Majelis Sabilu Taubah (ST) dan Mas Beky yang bekerja keras hingga meraih kemenangan di Kabupaten Blitar,” sambungnya.

Rahmat juga menyebut peran besar Gus Iqdam dalam mendukungnya saat kampanye Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 di Dapil Bojonegoro dan Tuban.

“Saya sangat mengapresiasi kontribusi beliau dalam berbagai momen penting, termasuk saat saya maju di Pileg,” tambahnya.

Rahmat, yang juga Ketua Umum DPP Ikatan Penasihat Hukum Indonesia (IPHI), menyampaikan rasa hormat dan terima kasih kepada Ketua Umum PAN sekaligus Menko Bidang Pangan, Zulkifli Hasan.

Kemudian Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadiq, Ketua DPD PAN Kabupaten Blitar Susi Narulita KD, dan Ketua DPD PAN Kota Blitar Heri Romadhon, serta seluruh tim dan relawan yang mendukung PAN di Blitar Raya.

“Semua elemen, mulai dari pengurus hingga kader dan relawan, telah menunjukkan kerja keras dan soliditas yang luar biasa. Hasil ini membuktikan bahwa PAN mampu membawa perubahan nyata,” tegas Rahmat.

Dia juga memberikan apresiasi khusus kepada tokoh-tokoh lain yang berperan besar, termasuk Gus Kautsar dan Gus Fahim dari Pondok Ploso, serta Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Hashim Djojohadikusumo, yang merupakan adik kandung Presiden Prabowo Subianto.

“Saya tidak maju dalam Pilkada Blitar kali ini karena rekomendasi jatuh kepada Mas Beky, seorang kader PAN. Dengan segala kerendahan hati, saya meminta semua pihak untuk mendukung penuh Mas Beky,” ungkapnya.

Rahmat juga mengenang masa jabatannya sebagai Wakil Bupati Blitar, di mana dirinya banyak dibantu oleh anggota DPR RI dari berbagai partai seperti PDIP, Gerindra, NasDem, dan PAN. Dukungan mereka, menurut Rahmat, sangat berarti dalam membangun infrastruktur di Kabupaten Blitar.

“Saya banyak belajar dari mereka, termasuk dari Jenderal Suharyanto selaku Kepala BNPB yang telah memberikan bantuan luar biasa untuk Kabupaten Blitar, serta Bang Romy Soekarno yang kini terpilih menjadi anggota DPR RI Dapil Blitar, Kediri, dan Tulungagung,” tutur Rahmat.

Kemenangan PAN di Kota Blitar juga menjadi sorotan. Rahmat menyebut dirinya telah memberikan ucapan selamat langsung kepada Elim Tyu Samba, Wakil Wali Kota Blitar terpilih.

“Semoga Mbak Elim dapat menjalankan amanah dengan baik dan terus membesarkan nama PAN di Kota Blitar,” pungkasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

rahmat santoso Blitar Kabupaten Blitar PAN Blitar Raya Pilkada 2024 Rijanto Beky Kader pengurus jatim