Puncak Arus Balik Lebaran, Rest Area dan Wisata Utama Raya Beach Situbondo Padat Pengunjung

Jurnalis: Abdul Hakim
Editor: Muhammad Faizin

15 April 2024 03:07 15 Apr 2024 03:07

Thumbnail Puncak Arus Balik Lebaran, Rest Area dan Wisata Utama Raya Beach Situbondo Padat Pengunjung Watermark Ketik
Wisata utama raya beach dipadati pengunjung, Senin (15/04/2024) (Foto : Hakim Abdullah / ketik.co.id)

KETIK, SITUBONDO – Memasuki puncak arus balik liburan hari raya Idulfitri, ribuan warga memadati wisata Utama Raya Beach di Kecamatan Banyuglugur, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Senin (15/04/2024). Mereka transit untuk sekedar melepas lelah maupun berwisata di tempat ini.

Sebagian besar pemudik yang mampir ke wisata utama raya beach akan kembali ke tempat kerja maupun ke rumah asal setelah sebelumnya mereka berlebaran di kampung halamannya masing-masing.

“Saya dari Solo Jawa Tengah dan akan kembali ke tempat kerja di Pulau Dewata Bali. Kami bersama keluarga mampir di Wisata Utama Raya Beach untuk berlibur dan sekaligus melepas lelah setelah menempuh perjalanan jauh,” kata Indah Maharani, seorang pemudik yang ditemui Ketik.co.id. 

Lebih lanjut, Indah mengatakan, para pengunjung Wisata Utama Raya Beach bisa menikmati berbagai fasilitas wisata. Mulai dari villa dengan konsep Timur Tengah, cafe dan resto di tepi pantai serta bisa bermain beragam wahana di pantai. Selain itu, pengunjung juga bisa berswafoto dengan latar belakang pemandangan pantai dan gunung.

“Setiap lewat Kabupaten Situbondo kami selalu mampir di utama raya. Tempatnya bersih dan banyak fasilitas wisatanya. Sangat nyaman dan recomended untuk libur keluarga,” tutur Indah.

Hal senada disampaikan Ajeng Kusuma, wanita asal Tegal Jawa Tengah yang mengaku mampir di Wisata Utama Raya Beach untuk melepas lelah setelah menempuh perjalanan jauh. “Saya akan kembali bekerja di Kabupaten Banyuwangi. Namun, saya bersama keluarga menyempatkan diri untuk refresing sejenak di sini,” jelasnya.

Bagi, Ajeng Kusuma, bermain di pantai bukan sekedar rekreasi, melainkan memberi edukasi agar anak-anaknya lebih berani. “Kami ajak anak-anak bermain petualang di pantai agar jiwa beraninya tumbuh,” katanya.

Wisata Pantai Utama Raya merupakan salah satu lokasi wisata terbaik yang ada di Jalur Pantura Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. Tak heran jika musim liburan banyak para pelancong yang mampir di utama raya untuk berwisata dan melepas lelah.

“Disini fasilitasnya sangat lengkap dan area parkirnya luas. Jadi banyak rombongan wisatawan menggunakan bus mampir kesini,” kata Hendrik, salah wisatawan dari Kabupaten Sidoarjo. (*)

Tombol Google News

Tags:

Memasuki Puncak Arus Balik mudik Wisata Utama Raya Beach situbondo Dipadati Pengunjung Situbondo Terkini Situbondo Hari Ini lebaran Idulfitri Idul Fitri Wisata Situbondo