Pimpin Upacara HUT ke-21, Bupati Bassam Kasuba Doakan Pejuang Pemekaran Halsel

Jurnalis: Mursal Bahtiar
Editor: Mustopa

9 Juni 2024 08:55 9 Jun 2024 08:55

Thumbnail Pimpin Upacara HUT ke-21, Bupati Bassam Kasuba Doakan Pejuang Pemekaran Halsel Watermark Ketik
Bassam Kasuba saat Memimpin Upacara HUT ke-21 Halmahera Selatan (Foto Ris For Ketik.co.id)

KETIK, HALMAHERA SELATAN – Bupati Hasan Ali Bassam Kasuba memimpin upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-21  Halmahera Selatan (Halsel).

Perayaan HUT dengan Tema "21 tahun membangun Bumi Saruma dengan Senyum, Menuju Halmahera Selatan Lebih Maju dan Berkelanjutan” itu berlangsung di lapangan Asombang Kota Lama Labuha pada Minggu (09/06/2024).

Hadir dalam kesempatan itu, Sultan Bacan Dede Irsyad Maulana Sjah, Wakil Ketua DPRD Halmahera Selatan Umar Hi. Soleman, Forkopimda, Pimpinan OPD, anggota DPRD, camat, para kades, Jogugu Kesultanan Bacan, tokoh agama, tokoh pemuda, ormas, OKP dan pimpinan paguyuban.

Mengawali sambutannya, Bupati Bassam Kasuba meminta kepada masyarakat dan semua yang hadir menundukkan hati dan kepala untuk mendoakan para pemimpin dan pejuang pemekaran Kabupaten Halmahera Selatan, baik yang masih hidup maupun yang sudah tiada.

“Saya minta kepada seluruh masyarakat Halmahera Selatan mari doakan para pemimpin dan pejuang pemekaran baik yang masih hidup maupun yang sudah tiada, semoga amal mulia mereka mendapat ganjaran pahala di sisi Allah Swt,”ucap Bupati Bassam Kasuba.

Foto Suasana Upacara (Foto Mursal Bahtiar/Ketik.co.id)Suasana Upacara (Foto Mursal Bahtiar/Ketik.co.id)

Orang nomor satu di Halsel itu mengatakan, doa yang disampaikan merupakan ungkapan rasa terima kasih terhadap seluruh pejuang pemekaran, baik masyarakat yang tergabung dalam komite perjuangan rakyat, maupun kepada Sultan Bacan ke-20 Almarhum Al-Haj Dede Muhammad Gahral Adnan Syah, yang pada saat itu sebagai Bupati Maluku Utara.

Pria kelahiran Islamabad Pakistan itu berharap pada HUT ke -21, Halmahera Selatan terus dilimpahkan anugerah dari Allah Swt. Sehingga Bumi Saruma tetap melangkah maju menyongsong masa depan lebih baik.

”HUT Halmahera Selatan merupakan momentun istimewa bagi kita semua karena merupakan hari bersejarah menandai perjalanan Kabupaten Halmahera Selatan dalan mencapai berbagai prestasi," terangnya.

Lanjut dia mengatakan, perayaan hari jadi ini bukan hanya sebuah seremonial tetapi juga menjadi waktu yang tepat untuk merenungkan dan merefleksikan apa yang telah tercapai, serta mengatur langkah strategis ke depan untuk kemajuan bersama.

“Peringatan hari ulang tahun, sesungguhnya bukanlah suatu selebrasi semata yang dilakukan dari tahun ke tahun, melainkan harus selalu ditempatkan sebagai sebuah ruang reflektif sekaligus mengatur strategi ke depan untuk kemajuan Bumi Saruma yang kita cintai bersama,” tutup Bassam Kasuba.(*)

Tombol Google News

Tags:

Upacara HUT ke-21 Halmahera Selatan Hasan Ali Bassam Kasuba