KETIK, PACITAN – Gerakan Pemuda (GP) Ansor Pacitan, Jawa Timur menggelar Tasyakuran Kemenangan Bangsa Indonesia di Kantor PCNU Pacitan pada hari Kamis (15/2/2024).
Kegiatan ini diikuti pengurus PC GP Ansor dan beberapa badan otonom (Banom) PCNU Pacitan lainnya.
Usai memimpin acara tersebut, Ketua PC GP Ansor Pacitan, Zaenal Arifin, mengatakan bahwa kegiatan ini diselenggarakan secara serentak oleh GP Ansor seluruh Indonesia sebagai bentuk rasa syukur atas terselenggaranya Pemilu 2024 dengan lancar dan damai.
"Kegiatan ini sebagai bentuk rasa syukur kita bersama bahwa, Pemilu 2024 telah terselenggara dengan lancar dan baik. Tidak terjadi kendala yang berarti," kata Zaenal kepada ketik.co.id
Ketua PC GP Ansor, Zaenal Arifin dan jajaran dalam acara tasyakuran kemenangan bangsa Indonesia. (Foto: Zaenal Arifin for Ketik.co.id)
Dia juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Pacitan yang telah menyalurkan hak pilihnya dalam Pemilu 2024, serta kepada KPU, Bawaslu, TNI, dan Polri. Sebab, telah menyelenggarakan dan mengawal Pemilu 2024 sehingga dapat terlaksana dengan tertib dan lancar.
"Kami juga menyampaikan terimakasih kepada KPU dan Bawaslu, TNI dan Polri yang telah menyelenggarakan dan mengawal Pemilu 2024 ini sehingga dapat terlaksana dengan tertib dan lancar," ujar Zaenal.
Kegiatan Tasyakuran Kemenangan Bangsa Indonesia diawali dengan tahlil untuk para pendahulu bangsa, kemudian dilanjutkan dengan diskusi kondisi terkini pasca penyelenggaraan Pemilu 2024.
"Kegiatan ini yang pertama, diisi dengan tahlil untuk para pendahulu kita para muassis ulama kemudian para pahlawan yang telah membangun bangsa Indonesia ini dengan segala jerih payahnya, kemudian dilanjutkan dengan diskusi kondisi terkini pasca penyelenggaraan Pemilu 2024," jelas Zaenal.
PC GP Ansor Pacitan berharap, dengan terselenggaranya Tasyakuran Kemenangan Bangsa Indonesia ini, dapat semakin memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, serta menjaga kondusifitas pasca Pemilu 2024.
"Semoga dengan terselenggaranya kegiatan ini, dapat semakin memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, serta menjaga kondusifitas pasca Pemilu 2024," pungkas Zaenal. (*)