KPU Kota Madiun Lantik 81 Anggota PPS untuk Pilkada 2024

Jurnalis: Angga Novpratama
Editor: Gumilang

26 Mei 2024 14:30 26 Mei 2024 14:30

Thumbnail KPU Kota Madiun Lantik 81 Anggota PPS untuk Pilkada 2024 Watermark Ketik
Pelantikan Anggota PPS Kota Madiun bertempat di Sun Hotel Kota Madiun (26/05/2024)

KETIK, MADIUN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Madiun melantik 81 Anggota PPS (Panitia Pemungutan Suara) yang akan bertugas di Pilkada 2024. Pelantikan dilakukan di Sun Hotel, Minggu, (26/5/2024).

Pelantikan tersebut dihadiri Ketua KPU Kota Madiun Wisnu Wardhana, Sekertaris KPU Provinsi Nunik Karsini, Sekda Kota Madiun Soeko Dwi Handiarto dan perwakilan dari Bawaslu serta Forkopimda.

Kegiatan ini juga menampilkan keunikan dengan penggunaan pakaian adat dari berbagai daerah di Indonesia, menunjukkan keberagaman budaya bangsa.

Ketua KPU Kota Madiun, Wisnu Wardhana, menyampaikan, sebanyak 81 anggota PPS dari 27 Kelurahan di Kota Madiun telah dilantik, dengan setiap kelurahan diwakili oleh tiga anggota.

“Mereka akan didukung oleh sekretariat PPS dalam menjalankan tugas-tugas kepemiluan,” ujarnya. Lebih lanjut ia juga memberikan motivasi dan pesan kepada PPS yang baru saja dilantik tersebut.

Foto Acara pelantikan PPS Kota Madiun di Sun Hotel Kota Madiun (26/052024)Acara pelantikan PPS Kota Madiun di Sun Hotel Kota Madiun (26/052024)

Ia menyatakan agar anggota PPS, baik yang baru maupun telah berpengalaman dari Pemilu sebelumnya, dapat segera berinteraksi dan menjalankan tugas-tugas Pilkada 2024.

Di tempat yang sama, Sekda Kota Madiun, Soeko Dwi Handiarto, menekankan bahwa sebagian besar anggota PPS yang dilantik merupakan petugas yang berpengalaman dari pemilu sebelumnya.

“Hal ini diharapkan dapat mempercepat proses pendalaman materi dan penekanan pada aspek-aspek penting dalam pemilu. Untuk anggota baru, KPU akan melakukan sosialisasi secara detail untuk memastikan mereka siap menjalankan tugas dengan baik,” ucap Soeko Dwi Handiarto.

Ia juga menambahkan, dengan pelantikan ini, diharapkan anggota PPS yang baru dapat segera aktif dan menjalankan tugasnya dengan jujur dan efektif, menjadi kepanjangan tangan KPU dalam menjalankan program pemilu di tingkat kelurahan.

“Komitmen ini diharapkan dapat membawa pemilu Kota Madiun ke arah yang lebih baik dan demokratis,” pungkasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

KPU pilkada Kota Madiun