KETIK, MALANG – Jelang usia yang ke-2 tahun, Grand Mercure Malang Mirama tengah mempersiapkan diri dengan perayaan bertemakan Go Local, Culture, and Heritage. Hotel terbaik di Kota Malang itu merayakan hari jadi 2 tahun pada 10 Oktober 2023 nanti.
Perayaan yang digelar Grand Mercure Malang Mirama sebagai komitmen dalam melestarikan budaya lokal yang selalu dikemas dengan cara unik.
Sebagai pembuka, pada tanggal 1 Oktober 2023 beragam penampilan akan disuguhkan kepada pengunjung. Mulai dari Musik Angklung, Tari Beskalan dari anak berkebutuhan khusus, musikalisasi puisi, serta dolanan anak tempo doeloe. Acara tersebut akan dihadiri 50 tamu undangan dan berlokasi di Coffee Cafe.
Sugito Adhi selaku General Manager Grand Mercure Malang Mirama menjelaskan bahwa pihak manajemen selalu konsisten untuk melestarikan budaya lokal. Tentunya dengan dikemas melalui dunia perhotelan.
“Selama kurang lebih 15 hari ke depan, perayaan Anniversary dari Grand Mercure Malang Mirama akan memiliki rangkaian acara seperti Festival Mendongeng, Karnaval Batik Nusantara, Special Diversity, Equity, and Inclusion’s Show, dan acara Closing Ceremony nantinya,” ujar Sugito Adhi.
Beragam kegiatan juga telah dilakukan oleh Grand Mercure Malang Mirama. Mulai dari penggunaan lahan belakang hotel untuk menanam tumbuhan seperti sawi, cabai, dan sebagainya. Kegiatan tersebut telah menjadi daya tarik dan keunikan dari Grand Mercure Malang Mirama.
Usai pembukaan, para tamu dikerahkan untuk menuju area Sport and Recreation untuk mencoba permainan anak tradisional bersama komunitas Art of Children Enjoyment. Para tamu seolah dibawa kembali ke masa kanak-kanak.(*)