Gunung Penanggungan Kebakaran, Api Terlihat hingga Sidoarjo

Jurnalis: Yudha Fury
Editor: Naufal Ardiansyah

3 November 2023 02:00 3 Nov 2023 02:00

Thumbnail Gunung Penanggungan Kebakaran, Api Terlihat hingga Sidoarjo Watermark Ketik
Kobaran api kebakaran di Gunung Penanggungan terlihat di Sidoarjo pada Kamis (3/11) malam. (Foto: Yudha/Ketik.co.id)

KETIK, SIDOARJO – Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di kawasan Gunung Penanggungan, Kecamatan Trawas kembali terjadi, Kamis (2/11). Bahkan hingga semalam api belum bisa dipadamkan. 

Kalaksa Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Timur, Gatot Soebroto menjelaskan titik api pertama kali dilaporkan terlihat pada Kamis siang.

“Pada hari kamis, 2 November 2023 pukul 14.21 WIB, terjadi kebakaran Hutan di Blok Petak 1, area Gunung Penanggungan,” jelas Gatot melalui keterangan tertulisnya.

Namun demikiran untuk penyebab kebakaran hingga berita ini dibuat masih belum diketahui secara pasti. Selain berupaya memadamkan api, petugas setempat juga menyelidiki penyebab awal kebakaran.

Hingga Kamis malam kobaran api masih belum padam. Bahkan saking besarnya api, kebakaran terlihat hingga di Kecamatan Sukodono , Kabupaten Sidoarjo yang berjarak sekitar 36 km.

“Hingga saat ini (Kamis, pukul 20.30 WIB) api masih belum bisa dipadamkan, sementara untuk luas yang terbakar kurang lebih 45 hektar dengan jenis vegetasi semak belukar,” lanjutnya.

Tercatat 141 personel gabungan dari unsur BPBD, Perhutani, Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Desa Jolotundo, Tamiajeng, Kedungngundi, dan Kunjorowesi serta dibantu masyarakat sekitar terus berupaya memadamkan api.

“Untuk upaya pemadaman api, kami melakukan upaya dengan gep yok air maupun dengan penyemprotan. Kami juga membuat sekat bakar ikatan untuk mencegah api semakin meluas,” ujar Gatot Soebroto.

Sementara itu Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Mojokerto, Abdul Khakim, menjelaskan jika api yang berada di Gunung Penanggungan sudah berhasil dipadamkan pada Jumat (3/11) pagi.

Namun demikiran kebakaran masih belum sepenuhnya dapat dipadamkan, lantaran api sudah menjalar ke arah Gunung Sarang Kelapa dan Puncak Bayangan. “Saat ini proses pemadaman, “ jelas Khakim.

Masih Khakim, kebakaran yang merembet ke kawasan Gunung Sarang Kelapa ini membakar ilalang kering dan semak belukar. Untuk menyokong kebutuhan petugas pemadam, BPBD Kabupaten Mojokerto telah mendistribusikan logistik yang cukup. (*)

Tombol Google News

Tags:

sidoarjo Mojokerto Penanggungan kebakaran Gunung sarang Kelapa BPBD Jatim BPBD Mojokerto