Festival Marabose III Bakal Usung Sejarah Perjalanan Kesultanan Bacan

Jurnalis: Mursal Bahtiar
Editor: Mustopa

2 Februari 2024 12:43 2 Feb 2024 12:43

Thumbnail Festival Marabose III Bakal Usung Sejarah Perjalanan Kesultanan Bacan Watermark Ketik
Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Halmahera Selatan Ali Dano Hasan (Foto Mursal/Ketik.co.id)

KETIK, HALMAHERA SELATAN – Pemerintah Kabupaten Halmahera selatan melaui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan berencana menyelenggarakan Festival Marabose III pada tahun 2024.

Festival Marabose III 2024 ini akan dilaksanakan berurutan berdekatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Halmahera Selatan pada tanggal 9 Juni 2024 mendatang.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Halmahera Selatan Ali Dano Hasan mengatakan, Festival Marabose III kali ini mengusung sejarah perjalanan Kesultanan Bacan setelah sebelumnya sudah menjadi trend kebudayaan berskala Nasional.

"Festival Marabose 2023 kemarin tentu sudah menjadi trend di skala nasional. Kali ini sejarah perjalanan Kesultanan Bacan akan di-branding sebagai jati diri daerah yang harus lebih dikenal luas" Kata Ali di ruang kerjanya Jumat (2/2/2024)

Meski tak sebesar seperti di tahun sebelumnya, Festival Marabose III 2024 dianggarkan Rp 2,5 miliar. Dari anggarana tersebut, Ali katakan membutuhkan dukungan dari semua pihak dalam mensukseskan Festival Marabose III.

"Pastinya torang (Kami) berharap dukungan dari semua pihak untuk mensukseskan Festival Marabose tahun ini. Tahun kemarin anggarannya 5 miliar dan kali ini di anggarkan 2,5 miliar" imbuhnya.

Ali juga katakan, Festival Marabose kali ini berkorelasi dengan pendidikan. Karena menurut Ali, sejarah Kesultanan Bacan harus mendapat tempat di tiap pembelajaran di seluruh sekolah di Halmahera Selatan.

"Saya kira brand yang kami angkat tentang perjalanan Kesultanan Bacan akan berdampak positif bagi dunia pendidikan di Halmahera Selatan. Ada rencana untuk dibukukan. Sehingga dapat diajarkan ke sekolah-sekolah. Hal ini tentu ada kolerasinya dengan Dinas Pendidikan" papar Ali.

Selain itu, moment tersebut menurut Ali nantinya akan dimanfaatkan sebagai langkah menuju Kalender event Nasional (KEN) dan juga adanya pertukaran budaya dengan DKI Jakarta.

"Moment ini bagian dari langkah menuju KEN. Ada juga rencana pertukaran budaya Halsel dengan DKI Jakarta. Insyaallah jika terpenuhi maka beberapa jenis tarian Halsel akan dipentaskan di Jakarta dan beberapa jenis tarian dari Jakarta akan dipentaskan di Festival Marabose" pungkas Ali Dano.(*)

Tombol Google News

Tags:

Festival Marabose 2024 Disparbud Halsel Ali Dano Hasan Ken Sejarah Perjalanan Kesultanan Bacan