KETIK, SIDOARJO – Resepsi perayaan Harlah 1 Abad Nahdlatul Ulama (NU) yang digelar di GOR Delta Sidoarjo membawa banyak rezeki untuk UMKM maupun masyarakat sekitar.
Tidak hanya masyarakat Jawa Timur yang mengikuti acara akbar NU kali ini, beberapa masyarakat mengaku dari luar daerah khusus datang untuk berjualan di Harlah 1 Abad NU kali ini.
Diungkapkan oleh Andre (40), pria ini jauh-jauh dari Sumatera untuk menjajakan aksesoris khas NU yang berada di kawasan dalam GOR Delta Sidoarjo mengaku laris manis karena adanya acara ini. Harganya mulai dari Rp 20 ribu hingga Rp 100 ribu tergantung jenis aksesoris NU.
Atribut kaos NU laris manis di peringatan puncak 1 Abad NU. (Foto: Shinta/Ketik.co.id)
"Jualan atribut Banser, Harlah NU, muslimat dan fatayat, yang paling laris gantungan kunci," ujar Andre.
Selain gantungan kunci, yang sering diburu adalah pin maupun logo NU. "Ini gantungan kunci laku 10 pcs, pada dasarnya semuanya laris logo-logo kurang lebih 100 pcs," paparnya.
Andre berjualan dari malam hari saat acara harlah dimulai, hingga nanti malam sekaligus untuk merayakan Harlah Seabad NU
Pedagang baju khas Harlah Seabad NU diburu masyarakat. (Foto: Shinta/Ketik.co.id)
Terpantau Ketik.co.id beberapa pedagang laris manis, diburu masyarakat mulai makanan berat, makanan ringan sampai pernak-pernik khas Harlah Seabad NU.
Lain halnya, Abah Yanto sebagai tukang ojek, ia mengaku kurang dari 1 jam ia sudah mengantarkan 3 penumpang ke tujuan. Jarak yang ditempuh juga dekat kurang lebih 1 sampai 3 km.
"Rp 30 ribu mbak sekali jalan, alhamdulillah memang kesini niatnya cari rezeki, saya dari Desa Beringin Bendo Taman," ujarnya.
Pedagang di sepanjang jalan GOR Sidoarjo. (Foto: Shinta/Ketik.co.id)
Antusiasme masyarakat nahdliyin sangat besar di perayaan seabad NU kali ini, mereka berangkat malam hari hingga bisa bersholawat di pagi hari yang dipimpin langsung oleh Habib Syech Bin Abdul Qaddir Assegaf.
Selain itu, masyarakat juga menyambut kedatangan Presiden RI Joko Widodo beserta menteri dan beberapa kiai Nahdlatul Ulama untuk sekedar bertemu dan bersalaman. (*)