Tepis Isu Sakit, Prabowo Subianto Lincah Joget Gemoy Bareng Denny Cak Nan di Malang

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Mustopa

2 Februari 2024 04:04 2 Feb 2024 04:04

Thumbnail Tepis Isu Sakit, Prabowo Subianto Lincah Joget Gemoy Bareng Denny Cak Nan di Malang Watermark Ketik
Prabowo Subianto saat joget gomoy diiringi lagu dari Denny Cak Nan. (Foto: Lutfia/Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Prabowo Subianto diterpa isu tengah dirawat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Jakarta. Namun isu tersebut berhasil ditepis oleh aksi joget gemoy yang dilakukan Prabowo saat menghadiri Kampanye Nasional Partai Demokrat di Kota Malang, Kamis (1/2/2024) kemarin.

Aksi tersebut ia lakukan ketika salah satu bintang tamu yaitu Denny Cak Nan menghibur warga Malang yang hadir di Stadion Gajayana. Saat itu Denny Cak Nan membawakan lagu berjudul Kartonyono Medot Janji.

Di tengah-tengah lagu, Calon Presiden nomor urut 02 itu bergerak menuju depan panggung. Para petinggi partai pun turut mengikuti, termasuk Agus Harimurti Yudhoyono bersama Annisa Pohan, Edhie Bhaskoro Yudhoyono dan Aliya Rajasa, beserta Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa dan Emiel Dardak bersama Arumi Bachin.

Prabowo pun langsung mengeluarkan joget gemoy andalannya dan diikuti oleh AHY. Aksi tersebut disambut dengan sorak meriah para pendukung dan simpatisan Partai Demokrat.

Prabowo Subianto terlihat sangat menikmati kampanye tersebut. Bahkan ia tetap berada di depan panggung ketika lagu berikutnya yakni Taman Jurug didendangkan oleh Denny Cak Nan. Semangat pasangan Gibran Rakabuming Raka tersebut tak sulut meskipun diterpa hujan.

"Saya tambah semangat bertemu saudara-saudara sekalian. Luar biasa ini massa Demokrat. Saudara telah membuat saya tambah muda lagi," serunya di hadapan masyarakat.

Prabowo menyinggung sempat merasa cemas dengan opini publik yang dibangun terkait aksi joget-jogetnya.

"Tapi saya cemas dikatakan Capres kok joget-joget terus. Saya jawabnya gini, coba tunjuk dalam undang-undang ada atau tidak larangan joget," tambahnya.

Aksi joget gemoy di Kota Malang tersebut menepis isu terkait kesehatan Prabowo Subianto. Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Afriansyah Noor secara terpisah menjelaskan bahwa kabar Prabowo tengah dirawat di RSPAD ialah hoaks.(*)

Tombol Google News

Tags:

Denny Cak Nan Kampanye Nasional Partai Demokrat Kampanye Akbar Partai Demokrat Partai Demokrat Prabowo Subianto Prabowo Joget Gemoy Joget Gemoy