Serahkan SK PPPK, Gus Muhdlor dan H Usman Bagi-Bagi Hadiah

Jurnalis: Fathur Roziq
Editor: Mustopa

9 Agustus 2023 17:11 9 Agt 2023 17:11

Thumbnail Serahkan SK PPPK, Gus Muhdlor dan H Usman Bagi-Bagi Hadiah Watermark Ketik
Gus Muhdlor menyerahkan hadiah sepeda kepada Khabib dan Siti, pasutri yang berjodoh dan kini sama-sama menjadi PPPK di Pemkab Sidoarjo. (Foto: Fathur Roziq/Ketik.co.id)

KETIK, SIDOARJO – Bupati Sidoarjo H Ahmad Muhdlor SIP, Ketua DPRD H Usman, Kepala BKD M. Makhmud punya banyak cara untuk membahagiakan ribuan PPPK baru. Tidak hanya menerima SK, mereka juga diberi hadiah uang, emas, hingga sepeda. Tentu, juga kesempatan foto bareng bupati sepuasnya.

Ribuan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) itu memperoleh SK pengangkatan pada Rabu pagi (9/8/2023) di convention hall Suncity Sidoarjo. Total ada 1.286 orang, masing-masing 1.220 formasi guru dan 66 formasi tenaga teknis yang dinyatakan lulus tes seleksi pada 2022.

Bupati Ahmad Muhdlor menyerahkan langsung SK kepada para PPPK yang sudah sejak pagi menantikan momen bersejarah tersebut. Bahkan, di antara mereka ada yang sudah mengabdi selama 25 tahun, sehingga mereka semringah saat menerima SK pengangkatan.

Kepada para PPPK, Gus Muhdlor, sapaan Bupati Muhdlor, menyampaikan beberapa pesan, terutama kepada tenaga pendidik. Ia berharap para guru membimbing generasi yang tidak sekadar berpendidikan, tapi juga memiliki keahlian.

Saat ini, lanjut alumnus Universitas Airlangga tersebut, sudah terlalu banyak orang yang berpendidikan tinggi di Indonesia, tapi berbanding terbalik dengan jumlah orang yang memiliki keahlian. Itu lah mengapa banyak sarjana menganggur. 

”Maka dari itu jangan hanya cetak anak pintar, tapi juga cetak anak yang memiliki keahlian,” pesan mantan direktur pendidikan di Yayasan Bumi Shalawat Progresif tersebut.

Yang juga penting, lanjut Gus Muhdlor, adalah loyalitas sebagai aparatur sipil negara (ASN). Sebagai ASN, para PPPK harus loyal kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo dan mencintai Pemkab Sidoarjo dengan sepenuh hati.

Salah satu wujudnya dengan ikut memajukan Pembangunan Kabupaten Sidoarjo sekalipun ASN bukan warga asli Sidoarjo. Tenaga, hati, dan pikiran harus dicurahkan bagi Pembangunan Sidoarjo. 

”Jangan pernah kecewakan Kabupaten Sidoarjo yang sudah memberikan kemenangan bagi kita semua,” ucapnya.

Foto H Usman (kiri) dan Gus Muhdlor melayani dengan sabar setiap permintaan PPPK untuk berfoto bersama setelah prosesi penyerahan SK PPPK di Convention Hall Suncity pada Rabu (9//8/2023). (Foto: Fathur Roziq/Ketik.co.id)H Usman (kiri) dan Gus Muhdlor melayani dengan sabar setiap permintaan PPPK untuk berfoto bersama setelah prosesi penyerahan SK PPPK di Convention Hall Suncity pada Rabu (9//8/2023). (Foto: Fathur Roziq/Ketik.co.id)

Seluruh ASN juga dituntut untuk mampu bersikap dan bertindak kolaboratif, harus dapat bekerja sama dengan semua pihak. Gus Muhdlor bahkan menyatakan dirinya membuka diri untuk diajak berkolaborasi sehingga tidak ada jarak antara bupati dan warganya. 

”Tanpa dukungan Anda semua, bupati tidak akan mampu bekerja sendiri membangun Kabupaten Sidoarjo lebih baik lagi,” tegasnya.

Setelah penyerahan SK selesai, Gus Muhdlor memberikan hadiah kepada para PPPK yang punya kisah menarik. Hal yang sama dilakukan Ketua DPRD Sidoarjo, H. Usman dengan memberikan hadiah uang kepada PPPK terpilih.

Gus Muhdlor dan H. Usman kemudian diserbu para PPPK yang berebut untuk foto bareng saat hendak keluar dari Convention Hall Suncity. Kedua tokoh penting di Sidoarjo itu dengan sabar melayani permintaan mereka. (*)

Tombol Google News

Tags:

sidoarjo PPPK Gus Muhdlor H Usman Pemkab Sidoarjo DPRD Sidoarjo Suncity Sidoarjo BKD Sidoarjo Formasi PPPK