KETIK, SURABAYA – Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Puan Maharani meresmikan Rumah Tim Pemenangan Daerah (TPD) untuk pasangan Capres-cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Jalan Kecilung no.17 Surabaya, Sabtu (4/11/2023).
Dalam orasinya Puan mengatakan jika Jawa Timur merupakan salah satu ujung tombak pemenangan PDIP dan para kader-kadernya. Oleh sebab itu keberadaan TPD ini sangat penting sebagai tempat agar kaum nasionalis merapatkan barisan saling bahu-membahu membangun Indonesia yang lebih baik.
"Nanti di TPD ini akan dilakukan koordinasi dan pembentukan tim pemenangan sesuai dengan tingkatannya," jelas Puan saat ditemui di Jalan Kecilung no.17 Surabaya, Sabtu (4/11/2023).
Ketua DPR RI ini menekankan agar tim pemenangan dari seluruh tingkatan agar bisa segera bekerja bergotong royong untuk bisa memenangkan Ganjar - Mahfud MD di gelaran Pemilu 2024 mendatang. Melalui perjuangan ini Puan ingin mewujudkan Indonesia seperti yang dicita-citakan oleh sang Proklamator Bung Karno.
"Jadi disini nantinya kita akab bekerja bergoyong-royong untuk memenangkan Ganjar - Mahfud demi Indonesia yang Makmur," tambahnya.
Lebih lanjut Puan menegaskan dirinya akan terus berjuang mengawal dan memenangkan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD pada pemilu 2024 nanti. Hal ini merupakan komitmen PDIP dan sang ibu Megawati yang merupakan Ketua Umum PDIP untuk membangun Indonesia yang maju dan unggul sesuai dengan cita-cita Bung Karno.
"Walaupun capek saya akan terus berjuang. Saya butuh bantuan teman teman semua untuk merealisasikan mimpi fouding father Bung Karno," pungkasnya.(*)