Nyoblos di TPS 04 Karah, Eri Cahyadi Ajak Warga Surabaya Guyub Rukun Usai Pilkada

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Mustopa

27 November 2024 10:46 27 Nov 2024 10:46

Thumbnail Nyoblos di TPS 04 Karah, Eri Cahyadi Ajak Warga Surabaya Guyub Rukun Usai Pilkada Watermark Ketik
Eri Cahyadi beserta Istri saat melakukan pemungutan suara di TPS 04 Kelurahan Karah. (Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi mencoblos di TPS 04 Kelurahan Karah pada Rabu 27 November 2024. Eri Cahyadi yang juga merupakan calon petahana di pemilihan Wali Kota Surabaya periode 2024-2029 datang ke TPS ditemani sang istri dan kedua anaknya Alfanana Puteri dan Rahmat Haidar Pasha.

Eri Cahyadi tiba di TPS 04 Kelurahan Karah sekitar pukul 07.57 WIB. Eri Cahyadi berangkat ke TPS sambil berjalan kaki ditemani oleh rombongan hadrah. 

Eri Cahyadi beserta keluarga kompak mengenakan pakaian berwarna putih. Setibanya di TPS Eri dan istrinya langsung mengantre untuk melakukan proses pemungutan suara.

Eri Cahyadi mengatakan pada penyelenggaran Pilkada Serentak di Kota Surabaya ini dirinya ingin semua warga guyub rukun. Jangan sampai karena perbedaan pilihan memunculkan permusukan.

Ia berharap setelah proses pemungutan suara usai semua warga kembali bersatu membangun Kota Surabaya menjadi lebih baik lagi.

"Perbedaan piliham dalam Pilkada merupakan hal yang biasa. Asalkan setelah iku warga kembali bersatu, jangan sampai usai Pilkada perbedaan terus terjadi," jelas Eri saat ditemui usai melakukan pemungutan suara, Rabu 27 November 2024.

Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tersebut menambahkan dalam membangun Kota Surabaya diperlukan kerja sama antar warganya.

Menurutnya, Kota Surabaya tidak bisa dibangun hanya oleh satu pihak atau golongan. Kota Surabaya adalah milik warga Surabaya yang harus terus dijaga keamanan dan ketertibannya.

"Ayo semua masyarakat untuk kembali bersatu setelah Pilkada. Kota bersatu untuk membangun Kota Surabaya. Kota Surabaya tidak bisa dibangun jika masyarakatnya tidak bersatu," pungkasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Eri Cahyadi Wali Kota Surabaya pemungutan suara pilkada serentak Guyub Rukun