KETIK, JAKARTA – Dalam industri smartphone, produk-produk Samsung tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Perusahaan asal Korea Selatan ini sudah cukup berpengalaman dan menjadi pemain utama di dunia, khususnya untuk ponsel berbasis android.
Karena reputasinya tersebut, produk-produk Samsung kerap diidentikkan dengan harga yang mahal. Padahal, sebenarnya ada beberapa smartphone Samsung dengan harga terjangkau dan kualitasnya yang tetap terjaga.
Samsung memang punya seri khusus untuk ponsel dengan harga cukup murah, yakni seri A. Bahkan, ada beberapa smartphone yang bisa didapatkan dengan harga sejutaan dengan spesifikasi yang tidak murahan.
Berikut rekomendasi hp Samsung harga sejutaan:
Samsung A04e
Samsung A04e merupakan varian paling murah yang kini hadir di pasaran. Smartphone yang dirilis pada November 2022 ini cukup worth it untuk dimiliki dengan harga Rp1,3 juta dan fitur yang cukup lengkap.
Ponsel ini hadir dengan dua kamera belakang yang beresolusi 13 megapiksel untuk kamera utama dan 2 megapiksel untuk kamera depth. Sementara untuk kamera depan resolusinya 5 megapiksel.
Samsung A04e juga hadir dengan kapasitas baterai 5.000 mAh yang cukup untuk pemakaian harian. RAM 3 GB dengan tambahan RAM virtual hingga 4 GB membuat ponsel ini mampu memenuhi kebutuhan standar seperti medsos dan berkomunikasi.
Samsung A04
Samsung A04 hadir dengan dua varian RAM yakni 3 GB dan 4 GB dengan penyimpanan 64 GB. Saat rilis Oktober tahun lalu, ponsel seri ini dibanderol sebesar Rp 1,499 juta dan Rp 1,799 juta, saat ini harganya jauh lebih murah.
Dengan harga 1 jutaan, Samsung A04 hadir dengan layar 6,5 inchi dan refresh rate 60 Hz. Salah satu kelebihannya tentu kamera utama dengan resolusi 50 megapiksel.
Sama seperti varian A04 lainnya, ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan baterai 5.000 mAh dengan fitur fast charging 15 Watt. Tentunya dengan USB type C yang memberikan kemudahan dalam mengisi daya.
Samsung A04s
Untuk Samsung kelas harga 1 jutaan, Samsung A04s adalah yang terbaik. Saat dirilis, Samsung A04s masih dibanderol sebesar Rp 2,1 juta, tapi sekarang sudah bisa didapatkan dengan harga Rp 1,8 juta untuk RAM 4GB dan ROM 64 GB.
Kelebihan Samsung A04s ini karena sudah dilengkapi dengan sensor sidik jari. Artinya, untuk fitur keamanan sudah lebih komplet dari varian di bawahnya.
Samsung A04s juga hadir dengan 3 kamera dengan resolusi kamera utama sebesar 50 megapiksel. Sehingga memberikan banyak pilihan pengambilan gambar sesuai keinginan.(*)