Polres Jombang Punya Satuan Motor Rengkek, Hmmm, Tugasnya Ngapain Ya?

Jurnalis: Samsul HM
Editor: M. Rifat

25 Februari 2023 07:12 25 Feb 2023 07:12

Thumbnail Polres Jombang Punya Satuan Motor Rengkek, Hmmm, Tugasnya Ngapain Ya? Watermark Ketik
Tim motor rengkek Polres Jombang. (Foto: Samsul/Ketik.co.id)

KETIK, JOMBANG – Sikap humanis dan ramah dilakukan dengan cara nyata oleh jajaran Polres Jombang. Untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, salah satu cara yang mereka buat yakni dengan memiliki satuan khusus. Namanya satuan 'motor rengkek'.

Eits, jangan bayangkan satuan yang satu ini dipersenjatai dengan laras panjang, rompi anti peluru, maupun tugas dengan pasang tampang sangar. Jauh kebalikannya, para anggota kepolisian di satuan ini ramah-ramah dan murah senyum.

Alat yang terpasang di motor dinas mereka juga bukan sirine. Melainkan rengkek yang biasa digunakan para pedagang atau kurir untuk membawa barang di bagian belakang motor.

Foto Tim Polres Jombang bagikan naai bungkus. (Foto: Samsul/Ketik.co.id)Tim Polres Jombang bagikan naai bungkus. (Foto: Samsul/Ketik.co.id)

Ya, satuan ini memang punya tugas istimewa sekaligus mulia. Misi itu mereka laksanakan setiap hari Jumat.

Secara bergantian satuan ini keliling dari masjid ke masjid di wilayah kabupaten Jombang untuk membagikan nasi bungkus gratis Jumat berkah kepada masyarakat.

Seperti yang tampak Jumat kemarin (24/2/2023) di Masjid Ta'miriyah Peterongan Jombang. Usai sholat Jumat, dua motor polisi yang dipasangi rengkek dan di dalamnya sudah ada ratusan nasi bungkus stand by menunggu jamaah turun dari masjid.

Foto Tim Polres Jombang berbagi nasi bungkus dengan masyarakat. (Foto: Samsul/Ketik.co.id)Tim Polres Jombang berbagi nasi bungkus dengan masyarakat. (Foto: Samsul/Ketik.co.id)

Para polisi itu pun lantas menyambut para jamaah dengan memberikan satu per satu nasi bungkus. "Hari ini kami bawa 250 bungkus. Alhamdulillah habis," ucap Briptu Chandra Lukito Prasetiawan, salah satu polisi yang bertugas kepada Ketik.co.id.

Petugas yang sehari-hari berdinas di bagian Satlantas ini menambahkan, program dari 'satuan khususnya' ini sudah berjalan kurang lebih empat bulan. Itu atas arahan langsung Kapolres Jombang AKBP Mohammad Nurhidayat.

Selama itu, Chandra menyebut dirinya dan teman-teman sudah keliling ke beberapa masjid di kecamatan-kecamatan di wilayah Jombang. "Setiap Jumat yang bertugas lima orang. Dengan membawa dua motor rengkek," tambah Chandra.(*)

Tombol Google News

Tags:

polres Jombang Jumat berkah Nasi bungkus