Pemkab Bandung Terima Penghargaan Terbaik Pertama Bidang Kepegawaian

Jurnalis: Sungkara Anwar
Editor: Akhmad Sugriwa

28 Juli 2023 05:50 28 Jul 2023 05:50

Thumbnail Pemkab Bandung Terima Penghargaan Terbaik Pertama Bidang Kepegawaian Watermark Ketik
Kepala BKPSDM Kab Bandung Akhmad Djohara serahkan penghargaan Terbaik Pertama Bidang Kepegawaian kepada Sekda Kab Bandung Cakra Amiyana. (Foto: BKPSDM)

KETIK, BANDUNG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung kembali menerima penghargaan atas kinerja terbaiknya. Kali ini, raihan penghargaan terbaik pertama Bidang Kepegawaian dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Regional III Jabar Banten, Kamis (27/7/2023). 

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bandung, Akhmad Djohara,  menerima langsung penghargaan dari BKN Regional III Jabar Banten tersebut.

Penghargaan yang diraih Pemkab Bandung ini menambah banyak catatan prestasi terbaik pada kepemimpinan Bupati Bandung Dadang Supriatna.  

Kepala BKPSDM Kabupaten Bandung Akhmad Djohara menjelaskan, BKPSDM Kabupaten Bandung  sukses meraih penghargaan Bidang Kepegawaian, sebagai Kabupaten Peringkat I terbaik mitra kerja BKN III Jabar Banten dengan  kategori pemanfaatan  Computer Assisted Competency Test (CAT) ujian Dinas dan UPKP (Ujian Penyesuaian Kenaikan Pangkat).

"Alhamdulillah, kita bersyukur, berkat bimbingan dan arahan Pak Bupati dan Pak Sekda, serta kebersamaan dan kerja keras seluruh pegawai di lingkungan Pemkab Bandung, kita berhasil meraih penghargaan ini," ucap Akhmad Djohara, Jumat (28/7/2023) .

Pihaknya berharap, setelah sukses meraih penghargaan ini, para ASN (Aparatur Sipil Negara) yang ada di lingkungan Pemkab Bandung untuk dapat meningkatkan kinerjanya. 
"Dengan harapan kinerja para ASN yang sudah baik, bisa menjadi lebih baik lagi," harapnya. 

Adjo, sapaan Akhmad Djohara mengucapkan terima kasih kepada seluruh ASN  atas pelayanan kepegawaian yang terbaik, sehingga kinerja para ASN di lingkungan Pemkab Bandung berhasil meraih Predikat I Terbaik dan berharap seluruh ASN bisa lebih meningkatkan pelayanan kepegawaian dan prestasi yang sudah diraih tersebut. 

"Lebih baik dipertahankan dan ditingkatkan. Kita berharap apa yang sudah diraih ini, harus menjadi motivasi agar kita lebih meningkatkan kinerja, agar bisa mempertahankan bahkan lebih baik," harapnya.

Ia menyebutkan, pada pelaksanaan rapat evaluasi layanan kepegawaian itu, BKN mendorong setiap perangkat daerah dapat memberikan pelayanan semakin 'smart, agile and empathy'.

"Hal itu akan diimplementasikan di seluruh instansi atau OPD di lingkungan Pemkab Bandung dengan mengoptimalkan layanan digital yang terintegrasi dengan BKN," jelas Adjo.(*)
 

Tombol Google News

Tags:

PEMKAB BANDUNG kepegawaian BKPSDM ASN