Momen HKN ke-59, Pj Wali Kota Malang Apresiasi Kinerja Fasilitas Kesehatan

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Mustopa

23 November 2023 06:08 23 Nov 2023 06:08

Thumbnail Momen HKN ke-59, Pj Wali Kota Malang Apresiasi Kinerja Fasilitas Kesehatan Watermark Ketik
Wahyu Hidayat dan Husnul Muarif ketika membuka acara puncak HKN ke-59. (Foto: Lutfia/Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Dalam momen peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-59, Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat turut mengapresiasi kinerja fasilitas kesehatan. Selama ini, Puskesmas, Posyandu, Rumah Sakit, dan tenaga kesehatan telah menjadi garda terdepan dalam memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat di Kota Malang.

"Saya turut mengapresiasi Gebyar HKN ke-59 ini sebab sudah lama dari pasca pandemi Covid-19, hampir 4 tahun tidak ada Gebyar Kesehatan. Pada saat ini sebagai wadah pertemuan dari semua instansi kesehatan untuk bisa saling koordinasi dan beberapa harapan-harapan yang harus kita lakukan," ujarnya pada peringatan HKN ke-59 di Malang Creative Center (MCC), Kamis (23/11/2023).

Dalam HKN ke-59, Wahyu berpesan untuk memaksimalkan target penurunan stunting di Kota Malang. Ia berharap tidak memakan waktu lama lagi, Kota Malang dapat mewujudkan impiannya menjadi kota zero stunting.

"Tadi saya apresiasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang yang memberikan penghargaan kepada kelurahan. Kemudian akan menjadi pantauan saya terkait penekanan stunting. Melihat laporan tadi, saya harap bulan-bulan ke depan beberapa kelurahan nanti ada kelurahan zero stunting," pesannya.

Dalam peringatan tersebut juga diiringi dengan pelaksanaan berbagai lomba sebagai stimulan bagi tenaga kesehatan maupun masyarakat. Kepala Dinkes Kota Malang, Husnul Muarif menjelaskan bahwa HKN ke-59 juga sebagai bentuk penganugerahan bagi insan kesehatan yang dengan hati lapang memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Rangkaian sebelumnya ada bakti sosial, lomba poster, lomba iklan layanan masyarakat dan hari ini adalah puncaknya. Kita ingin insan kesehatan itu merasakan harinya, Hari Kesehatan Nasional. Salah satunya dalam bentuk gebyar ini," ucap Husnul.

Berbagai kalangan kesehatan mulai dari civitas akademika, klinik, rumah sakit, organisasi profesi turut hadir dalam kegiatan untuk memperkuat rasa persatuan. 

"Harapannya ada rasa kebersamaan dan persaudaraan yang lebih kuat di HKN yang akan datang. Nanti di tahun depan sudah kita jadwalkan beberapa kegiatan menjelang HKN di tahun 2024 atau peringatan ke-60 nanti," ungkapnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Hari Kesehatan Nasional HKN ke-59 Kota Malang Dinkes Kota Malang