Masuk Musim Hujan, Gubernur Khofifah Minta Warga Waspadai Puting Beliung

Jurnalis: Sholeh
Editor: Gumilang

7 November 2023 14:25 7 Nov 2023 14:25

Thumbnail Masuk Musim Hujan, Gubernur Khofifah Minta Warga Waspadai Puting Beliung Watermark Ketik
Gubernur Jatim Khofifah memberikan keterangan kepada wartawan usai memimpin apel Siaga bencana menjelang musim hujan di Selecta Kota Batu, Selasa (7/11/2023). (Foto: Sholeh/ketik.co.id)

KETIK, BATU – Gubernur Jatim Hj Khofifah Indar Parawansa mengimbau masyarakat untuk mewaspadai bencana puting beliung saat musim hujan. Ini disampaikannya ketika Apel Siaga Bencana Menjelang Musim Hujan di Selecta Kota Batu, Selasa, (7/11/2024).

Menurutnya, kemungkinan hujan yang yang disertai angin puting beliung sulit diprediksi. Sehingga kewaspadaan masyarakat perlu ditingkatkan. Mengingat angin puting beliung sudah terjadi dua kali di Kabupaten Bondowoso 

"Jadi hujan yang diikuti oleh puting beliung kemudian itu akan menyisir titik-titik yang kita tidak duga," kata Gubernur Jatim Hj Khofifah Indar Parawansa.

Ia mengutarakan pernah berdiskusi dengan kepala BMKG terkait deteksi dini terhadap puting beliung. Hasilnya, puting beliung menurutnya memang tidak bisa dideteksi.

Sehingga kesiapsiagaan yang memungkinkan untuk menghindarkan dari kemungkinan terjadinya resiko yang tidak kita inginkan. "Saya pernah diskusi dalam ini dengan kepala BMKG Bu berapa jam sih kita bisa melakukan deteksi jadi itu enggak bisa dideteksi," terang Khofifah yang juga Ketum Muslimat NU ini.

Dalam Apel Kesiapsiagaan Bencana Menjelang Musim Hujan di Wisata Selecta Kota Batu itu, Khofifah mengharapkan seluruh Bupati dan Walikota melakukan pengerukan sungai-sungai yang mengalami sedimentasi pendangkalan.

Selain itu, kepala daerah juga diharapkan mengecek pintu air dan sampah sampah yang menumpuk di sungai. Karena penumpukan sampah dapat menyebabkan permasalahan lainnya.

"Saya beberapa kali datang untuk melakukan pengerukan sedimentasi kemudian eceng gondok yang lumayan banyak di beberapa sungai," katanya.

Khofifah menguraikan, untuk persiapan dan mitigasi bencana meteorologi, BMKG diperkirakan minggu kedua atau ketiga bulan November 2023 mulai hujan. Sedangkan, kemungkinan kewaspadaan tinggi akan musim hujan yaitu di bulan Februari 2024.

Oleh karena itu, Bupati dan Walikota harus berada di lini terdepan untuk melakukan mitigasi secara lebih komprehensif.

"Nah monitoring sistem dan keterhubungan diantara satu titik dengan titik lain ini menjadi penting sehingga ketika kita tidak berharap tapi jika ada sesuatu yang memang membutuhkan penanganan lebih komprehensif semuanya sudah terkoneksi," jelasnya 

 

 

Tombol Google News

Tags:

Gubernur Jatim Khofifah Musim Hujan Kota Batu puting beliung