Mantan Istri Askolani Dukung Paslon Slamet-Alfi di Debat Pilkada Banyuasin

Jurnalis: Wisnu Akbar Prabowo
Editor: Gumilang

9 Oktober 2024 23:45 9 Okt 2024 23:45

Thumbnail Mantan Istri Askolani Dukung Paslon Slamet-Alfi di Debat Pilkada Banyuasin Watermark Ketik
Mantan istri Calon Bupati Banyuasin nomor 01, Dr Sri Fitriyanti menghadiri debat Pilkada Banyuasin yang diadakan di Graha Sedulang Setudung, Pangkalan Balai, Banyuasin, Rabu, 9 Oktober 2024 malam. (Foto: Bubun Kurniadi/Ketik.co.id)

KETIK, PALEMBANG – Ratusan pendukung meramaikan debat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin yang berlangsung di Graha Sedulang Setudung, Pangkalan Balai, Banyuasin, Rabu 9 Oktober 2024 malam.

Sejak awal dimulainya debat pada pukul 19.00 WIB, masyarakat bersorak-sorai mengumandangkan nama para calon bupati yang bertarung, yakni Askolani-Netta Indian (Asta) dan Slamet Somosentono-Alfi N Rustam (Selfi).

Debat itu juga dihadiri oleh salah satu tokoh yang dikenal masyarakat Banyuasin, yaitu Dr Sri Fitriyanti alias Dr Fitri yang merupakan mantan istri Askolani, calon bupati nomor urut 01.

Menariknya, dalam debat itu, Dr Fitri justru berkubu pada paslon nomor 02. Para penonton pun meneriakkan nama Dr Fitri saat awal penyampaian visi misi.

Dr Fitri yang duduk di bagian depan pun disambut kedatangannya oleh calon bupati nomor urut 02, Pakde Slamet saat awal membuka acara debat.

"Tepuk tangan untuk semua masyarakat yang hadir dan termasuk Dr Sri Fitrianti yang telah hadir dalam debat ini, untuk mendukung kami," kata Pakde Slamet.

Lantas hal itu menuai tepuk tangan meriah dari para penonton. Pasangan Selfi pun tampak lebih bersemangat ketika penonton menyorakinya dengan yel-yel mereka.

Pada debat kali ini, kedua paslon hadir untuk menyampaikan visi dan misi mereka untuk memajukan Kabupaten Banyuasin dalam waktu lima tahun ke depan.

Di debat publik pertama ini, masing-masing calon akan mendapatkan pertanyaan dari panelis yang terdiri dari kalangan akademisi. Panelis tersebut adalah Prof. Dr Alfitri, Afriantoni, dan Jon Heri.

Mereka kemudian melakukan tanya jawab mengenai visi misi tiap paslon dengan waktu yang telah ditentukan oleh KPU Banyuasin.

Dalam hal ini, Ketua KPU Banyuasin, Aang Midharta menyebut jika debat publik ini sebagai wadah untuk menyampaikan visi dan misi masing-masing Calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin agar bisa meyakinkan masyarakat akan pilihannya.

"Visi misi yang disampaikan ini untuk meyakinkan masyarakat sebagai pemilih," kata Aang. (*)

Tombol Google News

Tags:

#Calon Bupati banyuasin Debat Pilkada 2024 askolani slamet-alfi