Malam HUT RI ke-78, Sejumlah Pengisi Acara Lakukan Gladi Bersih di Grahadi Surabaya

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Muhammad Faizin

16 Agustus 2023 15:08 16 Agt 2023 15:08

Thumbnail Malam HUT RI ke-78, Sejumlah Pengisi Acara Lakukan Gladi Bersih di Grahadi Surabaya Watermark Ketik
Sejumlah penari sedang bersiap latihan, Rabu (16/8/2023).(Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Menjelang Upacara Peringatan HUT ke-78 RI, sejumlah pengisi acara melakukan gladi bersih di Gedung Negara Grahadi Rabu malam (16/8/2023). Mereka melakukan persiapan agar dapat menampilkan pertunjukan yang menarik bagi para tamu dan masyarakat.

Salah satunya adalah penampil dari Jember Fashion Carnival (JFC). Pada kesempatan kali ini JFC menampilkan pertunjukkan tarian yang bertemakan Majapahit dan Garuda. Terdapat 20 penari yang berpartisipasi terdiri dari 8 talent untuk garuda dan 12 untuk talen Majapahit.

"Untuk tarian kali ini sesuai dengan permintaan ibu gubernur kita menampilkan pertunjukan bertema Garuda dan Majapahit," jelas Ruhita selaku Kru JFC, Rabu (16/8/2023).

Ruhita menambahkan para penampil ini merupakan hasil seleksi dari penyelenggaraan JFC yang dilaksanakan pada 4 Agustus lalu. Dan kostum yang digunakan juga hasil seleksi berdasarkan tema yang diambil pada pertunjukkan kali ini.

"Untuk penampil sendiri kita dari teman-teman JFC yang ikut karnaval pada tanggal 4,5 dan 6 Agustus lalu. Dan malam ini baru pertama kali kami latihan bersama," tambahnya.

Selain menampilkan tarian sendiri, nantinya JFC juga akan berkolaborasi dengan tarian dari tim yang lain. Untuk latihan tentu pihaknya akan berusaha sekeras mungkin agar dapat memberikan pertunjukan yang berkesan.(*)

Tombol Google News

Tags:

Gedung Grahadi HUT Kemerdekaan RI Gladi Bersih JFC Tarian Tradisional ketikagustusan