Mahasiswa UM Berdayakan Ibu-Ibu PKK dengan Pengolahan Limbah Kulit Bawang Putih

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Mustopa

24 Mei 2024 06:32 24 Mei 2024 06:32

Thumbnail Mahasiswa UM Berdayakan Ibu-Ibu PKK dengan Pengolahan Limbah Kulit Bawang Putih Watermark Ketik
Pemberdayaan ibu-ibu PKK Kelurahan Gadang. (Foto: Carolina Shofia untuk Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Carolina Shofia bersama lima mahasiswa Universitas Negeri Malang (UM) memberikan pemberdayaan kepada ibu-ibu PKK di Kelurahan Gadang, Kota Malang. Pemberdayaan yang dilakukan ialah dengan mengolah limbah kulit bawang putih.

Kelurahan Gadang berada di pinggiran Kota Malang yang dekat dengan lokasi Pasar Induk Gadang. Banyak masyarakat sekitar yang menjual bumbu-bumbu dapur, salah satunya bawang putih.

Tak jarang banyak sekali kulit bawang putih yang berserakan di area perumahan warga. Bahkan limbah tersebut dibuang secara cuma-cuma tanpa proses pengolahan terlebih dahulu.

"Tingginya volume limbah kulit bawang putih ini, perlu dimanfaatkan dan dioptimalkan agar tidak terbuang sia-sia. Karena dampaknya juga bisa menimbulkan permasalahan lingkungan," ujar Carolina, Jumat (24/5/2024).

Apabila limbah kulit bawang putih dibiarkan, akan berserakan di dalam rumah mereka. Jika kemudian kulit bawang putih tersebut terkena hujan dan dibiarkan terlalu lama maka dapat menimbulkan bau busuk.

Para mahasiswa UM tersebut sebelumnya sudah memberikan pendampingan guna dapat mengolah limbah kulit bawang putih menjadi pakan ternak sederhana.

Kali ini mereka melakukan kelanjutan program untuk melatih dengan membuat kerajinan tangan dari limbah kulit bawang putih tersebut dan kemudian dipasarkan lewat e-commerce.

"Maka dari itu kami mengajak ibu-ibu PKK untuk berdaya dengan memanfaatkan kulit bawang itu dijadikan pakan ternak sederhana dan dijadikan kerajinan tangan yang dapat dijual melalui e-commerce dan akan diberi latihan juga bagaimana cara memasarkannya," lanjutnya.

Pemberdayaan tersebut dilakukan dalam 2 kali pertemuan. Ibu-ibu PKK yang datang pun turut senang dan merasakan kebermanfaatan kegiatan tersebut. (*)

Tombol Google News

Tags:

Mahasiswa UM Universitas Negeri Malang Kota Malang pemberdayaan masyarakat Ibu-ibu PKK Limbah Kulit Bawang Putih