KETIK, SURABAYA – Menonton film menjadi salah satu pilihan saat berkumpul bersama keluarga, film-film pilihan yang unik dan memiliki nilai positif menjadi tontonan wajib untuk keluarga.
Bukan hanya dinikmati anak-anak saja, film-film ini juga bisa menjadi pelajaran untuk orang tuanya.
Berikut rekomendasi film yang cocok untuk ditonton saat libur lebaran 2023.
1. 3 Idiot (2009)
Film keluarga ini bercerita banyak tentang inspirasi dan beraliran komedi. Sempat ramai di kalangan penggemar, cerita lucu berhasil dicampur dengan cerita haru dan menyedihkan. Selain mengundang gelak tawa, penonton juga bisa meneteskan air mata.
Film 3 Idiots diproduksi oleh Vinod Chopra Productions bersama sutradara handal Rajkumar Hirani. Adapun deretan aktor yang turut membintangi yaitu Aamir Khan, Madhavan, Sharman Joshi, Kareena Kapoor dan Boman Irani.
Berlatar kehidupan perkuliahan, film ini menceritakan tiga orang sahabat yang dijuluki ‘Three Idiots’ di kampus. Sepuluh tahun lalu, mereka mengemban pendidikan dan melalui banyak hal. Salah satunya adalah Rancho, sosok yang kerap memberontak dan terkesan menimbulkan masalah kepada pihak kampus. Sebenarnya Rancho hanya ingin meluruskan bahwa kebijakan dari perguruan tinggi terlalu memberatkan mahasiswa, bahkan ada yang kehilangan nyawa hanya untuk memenuhi tugas.
Lalu ada sosok Farhan dan Raju yang tak ketinggalan membuat kegaduhan. Ketika Rancho bermasalah dengan rektor bernama Virus untuk memperjuangkan pendidikan, berbeda dengan Farhan dan Raju. Dalam keadaan mabuk, mereka berdua menyelinap masuk ke masuk dan mengencingi rumah Virus. Kekacauan yang disebabkan membuat Virus naik pitam. Namun mereka tidak kehabisan akal untuk tetap selamat dan mempertahankan statusnya sebagai mahasiswa.
2. The Lorax (2012)
Ted Wiggins adalah anak berusia 12 tahun yang tinggal di kota buatan bernama Thneed-Ville.
Semua elemen yang tersedia di kota itu terbuat dari plastik yang telah dimodifikasi manusia. Pada suatu hari seorang gadis bernama Audrey bermimpi melihat pohon masa lalu.
Demi sang pujaan hati, Ted pun mencari tahu apa yang diinginkan gadis itu. Berdasar info dari sang nenek, Ted pergi ke luar kota menemui Once-ler.
Dari pertemuan itu, Ted mengenal Lorax, sang penjaga pohon. Hingga kemudian Ted dibuat sadar mengenai kondisi bumi yang sangat berbeda dengan Thneed-Ville. Misi penting pun harus Ted jalankan demi memperbaiki kesalahan yang terjadi.
3. Keluarga Cemara (2018)
Keluarga Cemara adalah salah satu film keluarga terbaik asal Indonesia. Film yang diadaptasi dari sinetron yang hits pada tahun 1990-an ini berkisah tentang keluarga harmonis yang diterpa cobaan berat. Kehidupannya berubah drastis setelah sang ayah mengalami penipuan.
Film keluarga satu ini banyak memberikan pelajaran hidup berharga. Mulai hidup bersyukur hingga cara menjaga hubungan dalam sebuah keluarga. Bagi Anda yang sedang berkumpul bersama keluarga, film ini wajib Anda tonton.
4. Lion King (2019)
Film ini menceritakan kisah singa muda, yaitu Simba yang melarikan diri dari kelompoknya untuk mempelajari arti sebenarnya dari tanggung jawab dan keberanian.
Setelah ayahnya mati terbunuh, Simba memiliki mimpi menjadi raja hutan suatu hari nanti, dia adalah anak dari Raja Hutan Mufasa. Simba menjalani hidupnya sendirian.
Kemudian dia bertemu dengan Timon dan Pumbaa yang merawatnya hingga ia tumbuh besar.
Simba menyadari nasibnya dan hati nuraninya meminta ia untuk kembali. Ia ingin kembali memimpin kelompoknya dan mengklaim tempatnya di Circle of Life dan bersiap meraih tahta dari pamannya.
5. Turbo (2013)
Turbo adalah film animasi dengan tema yang sangat unik dimana seekor siput super cepat menjadi tokoh utamanya. Film ini digarap secara menggemaskan oleh DreamWorks Animation.
Tak disangka, keajaiban datang pada Theo. Ia terjebak di dalam balapan liar dan tak sengaja masuk dalam mesin mobil dan menelan Nitro. Ini baru awal dimana Theo mendapat kekuatan supernya hingga dijuluki Turbo. (*)