Kevy Syahertian Mundur dari Madura United untuk Gabung Klub Liga 2

Jurnalis: Mustopa
Editor: Muhammad Faizin

6 September 2023 09:15 6 Sep 2023 09:15

Thumbnail Kevy Syahertian Mundur dari Madura United untuk Gabung Klub Liga 2 Watermark Ketik
Kevy Syahertian saat membela Madura United (Foto: Official Madura United)

KETIK, PAMEKASAN – Madura United kehilangan satu pemain di tengah ketatnya persaingan pada ajang BRI Liga 1 2023/2023. Klub berjuluk Laskar Sapeh Kerrab ditinggal penyerang asal Malang, Kevy Syahertian yang memilih mundur.

Menurut Manajer Madura United, Umar Wachdin, kepergian Kevy Syahertian sudah berdasarkan kesepakatan kedua belah pihak. Keputusan itu murni mutual agreement termination. 

"Madura United FC resmi berpisah dengan Moch Kevy Syahertian," ungkap Umar Wachdin, Rabu (6/9/2023).

"Keputusan ini juga sudah menjadi kesepakatan 2 belah pihak antara pemain dan juga manajemen untuk mengakhiri kontrak lebih cepat," terangnya.

Kevy Syahertian meninggalkan Madura United untuk mendapat jam terbang lebih. Musim ini, dia baru mendapatkan kesempatan tampil sebanyak 2 kali.

"Kevy pamit mengundurkan diri dari skuad Laskar Sapeh Kerrab dan ingin menambah menit bermain," lanjut Umar.

"Dia bergabung dengan klub liga 2, Persikab Kabupaten Bandung yang juga sebentar lagi akan mengarungi kompetisinya" tegasnya.

Umar menyampaikan terima kasih kepada Kevy Syahertian atas pengabdian Kevy Syahertian selama berseragam Madura United. Ia juga menegaskan bahwa jalang pulang selalu terbuka.

Kevy Syahertian bergabung dengan Madura United pada tahun 2017 dengan lebih dulu membela tim junior. Ia baru dipromosikan dua tahun kemudian.(*)

Tombol Google News

Tags:

Kevy Syahertian madura united Liga 2 Persikab Kabupaten Bandung