Kampanye Akbar Amin di Kota Pasuruan Dihibur Rhoma dan Elvi, Massa Membeludak

Jurnalis: Ahmad Zainurrifan
Editor: Marno

9 Februari 2024 09:02 9 Feb 2024 09:02

Thumbnail Kampanye Akbar Amin  di Kota Pasuruan Dihibur Rhoma dan Elvi, Massa Membeludak Watermark Ketik
Rhoma Irama dan Capres Anies Baswedan. (Foto: Ahmad Zainurrifan/Ketik.co.id)

KETIK, PASURUAN – Kampanye Akbar pasangan Anies-Muhaimin (Amin) di Stadion Untung Suropati, Kota Pasuruan, dibanjiri ribuan simpatisan pada Jumat (9/2/2024).

Hasil pantauan di lapangan, sejak pukul 10.00, massa simpatisan Amin sudah berdatangan. Mereka melakukan konvoi keliling Kota Pasuruan. Dan menjelang salat Jumat, mereka istirahat di sekitar alun alun kota setempat.

Sedangkan Calon Wakil Presiden Muhaimin Iskandar akias m Cak Imin salat Jumat di masjid Al Anwar Kota Pasuruan. Jamaah masjid menyambut Cak Imin dengan suka cita.

Usai salat Jumat, konvoi simpatisan Amin semakin membeludak. Semakin sore ribuan massa berdatangan ke stadion,. tempat kampanye. 

Calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Amin) menghadiri kampanye akbar di Kota Pasuruan. Mereka kompak menggunakan pakaian kemeja berwarna putih.

Massa yang hadir juga berebut mengabadikan momen kedatangan Anies dan Cak Imin dengan kamera telepon seluler pintarnya. "Anies presiden. Amin menang. Cak Imin wapres, Amin Presiden 2024-2029". teriak warga dengan antusias.

Selanjutnya, Anies dan Muhaimin sambil brrgadengan tangan  menghampiri massa pendukungnya dari atas panggung.

Cak Imin membuka kampanye akbar dengan melantunkan sholawat dengan menyelipi syair lagu. 

"Suara Anda jangan mau dibeli, itu untungkan oligarki. Mari kita tegakkan demokrasi, Indonesia bukan milik dinasti." demikian syair lagu yang dinyanyikan Muhaimin. 

Untuk memeriahkan kampanye, Rhoma Irama, Elvi Sukaesih dan Cici Paramida mendendangkan lagu dangdut. Massa yang membeludak hingga Jalah Pahlawan dituftup  Sejumlah habib dan kiai seperti KH Mujib Imron, KH Mujtaba hadir dalam kampanye tersebut. (*)

Tombol Google News

Tags:

Kampanye Akbar Anies Baswedan-Cak Imin Amin Menang pemilu2024 pilpres2024