Jokowi Kukuhkan 76 Putra-Putri Terbaik Bangsa yang Bertugas Di IKN

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Muhammad Faizin

13 Agustus 2024 09:45 13 Agt 2024 09:45

Thumbnail Jokowi Kukuhkan 76 Putra-Putri Terbaik Bangsa yang Bertugas Di IKN Watermark Ketik
Presiden Jokowi saat menyalami 76 paskibraka. (Foto: Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)

KETIK, KUTAI KARTANEGARA – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengukuhkan putra-putri terbaik bangsa sebanyak 76 putra-putri Indonesia dari 38 provinsi menjadi pasukan pengibar bendera pusaka (paskibraka) yang akan bertugas pada HUT Ke-79 RI tanggal 17 Agustus 2024 di Ibu Kota Nusantara (IKN).

"Dengan memohon rida Allah Yang Mahakuasa, pada hari ini saya kukuhkan pasukan pengibar bendera pusaka yang akan bertugas di Istana Negara Ibu Kota Nusantara pada tanggal 17 Agustus tahun 2024. Semoga Tuhan Yang Mahakuasa memberikan rahmat dan kemudahan dalam tugas negara," ucap Jokowi dikutip dari Youtube Sekretariat Presiden pada Selasa (13/8/2024).

Usai pengukuhan, Presiden Jokowi secara simbolis menyematkan lencana kepada perwakilan Paskibraka dari Sumut Violetha Agryka.

 

Foto Prosesi pengukuhan Paskibraka di IKN. (Foto: Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)Prosesi pengukuhan Paskibraka di IKN. (Foto: Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)



Setelah prosesi selesai, Jokowi berkeliling menyalami 76 orang Paskibraka. Dia mengucapkan selamat dan doa kepada mereka yang akan bertugas.

Upacara detik-detik proklamasi kemerdekaan akan digelar di Istana IKN tahun ini. Upacara akan digelar dengan tata upacara militer dan dipimpin oleh Presiden Jokowi selaku inspektur upacara.

Upacara akan dimulai 11.00 WITA dan disiarkan langsung ke seluruh penjuru negeri. Istana Merdeka Jakarta juga akan menerima pejabat dan tamu negara yang akan ikut upacara dari jarak jauh. (*)

Tombol Google News

Tags:

Jokowi Joko Widodo Paskibraka 76 paskibraka Ibu Kota Nusantara