KETIK, PASURUAN – Gelaran Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXX Tingkat Provinsi Jawa Timur secara resmi dibuka oleh Gubernur Khofifah di Stadion Untung Surapati, Kota Pasuruan, Minggu (1/10/2023) malam.
Pembukaan MTQ XXX ini diramaikan ribuan pelajar, santri dan masyarakat Kota Pasuruan. Beragam hiburan mulai dari drum light, tarian terbang badhung, tari kolosal, Medley Padhang Howo orkestra, medley gitar ansambel oleh 2.000 pelajar dari Kota Pasuruan hingga penampilan bintang tamu Opick.
Tidak ketinggalan pembacaan ayat suci Al Qur'an dan doa secara kolosal oleh 1.000 pelajar MTsN dan MAN di Kota Pasuruan.
Gubernur Khofifah mengatakan, MTQ XXX Tingkat Provinsi Jatim ini diselenggarakan untuk menjaring kafilah-kafilah terbaik dari seluruh kab/kota se-Jatim yang akan berlaga di MTQ tingkat nasional XXX tahun 2024 mendatang.
"Kita berharap bahwa sukses juara umum MTQ Nasional tahun lalu di Kalimantan Selatan akan bisa kita pertahankan. Sehingga, Jawa Timur bisa kembali juara umum pada MTQ Nasional tahun 2024," jelas Khofifah.
Gubernur Khofifah berfoto bersama sejumlah peserta MTQ XXX tingkat Provinsi Jatim. (Foto: Humas Pemprov Jatim)
Sebagai negara dengan mayoritas penduduknya memeluk agama islam, MTQ ini sangat penting untuk menumbuhkan kecintaan kepada Al-Qur’an. Sehingga nantinya para siswa tidak hanya cerdas secara intelektual, melainkan juga secara rohaniah.
"Ini adalah bagian menyemai membangun keseimbangan antara otak kanan dan kiri. Sehingga sensitifitas rasa dan nuansa humanis akan terbangun dimana saja," tambah Khofifah.
Sementara itu, Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf alias Gus Ipul menyampaikan rasa syukurnya karena penunjukkan Kota Pasuruan sebagai tuan rumah pada penyelenggaraan MTQ XXX Jawa Timur. Hal ini merupakan suatu kebanggaan bisa menyambut perwakilan dari 38 kabupaten/kota.
"Untuk itu, kami melibatkan semua pihak utamanya lapisan masyarakat hingga partisipasi seluruh anak anak sekolah untuk membantu menyukseskan pelaksanaan MTQ XXX di Kota Pasuruan," kata Gus Ipul.(*)