KETIK, SURABAYA – Sejak dulu lini produk Apple memang dikenal sebagai produk premium dengan harga yang cukup mahal. Namun, untuk menggaet pasar yang lebih luas, Apple memiliki produk versi murah yakni Iphone SE (Special Edition).
Namun, sepertinya bagi anda penggemar Iphone SE harus gigit jari dengan kabar ini. Setelah sebelumnya sempat merilis Iphone SE generasi ke 3 pada pertengahan 2022, Iphone SE seri 4 dikabarkan batal rilis.
Melansir The Verge, Apple dikabarkan membatalkan seri iPhone SE generasi 4. Sejatinya iPhone SE generasi 4 akan rilis pada 2024.
Info ini kali pertama dibocorkan oleh Ming-Chi Kuo, seorang analis teknologi kenamaan. Ia mengatakan, Apple bukan menunda iPhone SE generasi 4 melainkan serius membatalkan peluncurannya.
Menurut informasi dari Kuo, pembatalan ini lantaran penjualannya yang tidak sesuai ekspektasi. Jika Apple benar-benar membatalkan iPhone mode 'low', keputusan tersebut bukan hal yang mengejutkan. Apalagi jika melihat data penjualannya.
Di pasaran Apple memang identik dengan smartphone kelas atas. Jadi, sangat wajar jika mereka hendak fokus di segmen tersebut.
Namun, hingga saat ini memang belum ada konfirmasi resmi dari Apple. Jika dilihat dari sejarahnya, belum ada pola paten yang bisa dibaca dari perilisan Iphone SE. IPhone SE generasi 2 dirilis pada tahun 2020, generasi 3 pada 2022.
Jika mengikuti pola sebelumnya, makan iPhone SE generasi 4 memang tepat jika dijadwalkan rilis pada 2024. Terdapat perbedaan jeda seperti SE generasi pertama dan kedua yang selisih 4 tahun.
Sementara generasi kedua menuju tiga selisih 2 tahun. Bisa jadi Iphone memang berniat menunda perilisan generasi keempat.(*)