Gus Choi: Pilpres Semoga Berjalan Damai, Keputusan di Tangan Rakyat

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Muhammad Faizin

2 September 2023 06:26 2 Sep 2023 06:26

Thumbnail Gus Choi: Pilpres Semoga Berjalan Damai, Keputusan di Tangan Rakyat Watermark Ketik
Ketua DPP Partai NasDem, Gus Choi. (Foto: Husni Habib/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Jelang deklarasi pasangan capres Anies Baswedan-cawapres Muhaimin Iskandar, Ketua DPP Partai NasDem Effendy Choirie atau Gus Choi berharap pilpres kali ini dapat berjalan dengan baik dan juga lancar. Dirinya menyerahkan sepenuhnya kepada rakyat untuk memilih pemimpin pada pemilu 2024 nanti.

"Mari pilpres ini kita sambut dengan baik, rakyat kita berikan pilihan-pilihan terbaik. Setelah itu kita serahkan kepada rakyat mau memilih siapa," jelas Gus Choi saat ditemui di Hotel Majapahit, Sabtu (2/9/2023).

Dirinya menambahkan mengenai perbedaan dan dinamika politik yang terjadi harus direspon dengan kepala dingin. Setiap partai memiliki kewenangannya sendiri, terkait hubungan dengan Partai Gerindra dan Demokrat tetap harus terjalin komunikasi untuk kepentingan bangsa.

"Semua punya kedaulatannya sendiri. Semua punya hak dan tetap kita sambut dengan baik. Intinya tetap jaga komunikasi," tambahnya.

Terkait optimisme terhadap pasangan capres Anies Baswedan dan cawapres Muhaimin Iskandar dirinya merasa yakin. Karena apa yang diusahakan berkaitan dengan kepentingan bangsa yang sudah melalui banyak pertimbangan. 

"Kami sudah berikhtiar dan melalui jalan berliku. Dan sekarang menemukan jodohnya. Bismillah semoga ini yang terbaik untuk bangsa," pungkasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Partai NasDem pkb Anies Baswedan Muhaimin Iskandar Deklarasi Capres Cawapres pemilu2024