Gelar Fun Cooking Demo, Ning Lia Berharap Ibu-Ibu Jadi Pahlawan Ekonomi Surabaya

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Muhammad Faizin

20 Mei 2024 12:21 20 Mei 2024 12:21

Thumbnail Gelar Fun Cooking Demo, Ning Lia Berharap Ibu-Ibu Jadi Pahlawan Ekonomi Surabaya Watermark Ketik
Sociopreneur, Asrilia Kurniati. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Sociopreneur Asrilia Kurniati menggelar Fun Cooking Demo yang dihadiri oleh ibu-ibu dari Kota Surabaya. Acara ini bertujuan untuk memberikan inspirasi untuk ibu-ibu agar mempraktikkan masak dengan bahan murah dan mudah.

"Kegiatan ini sesuai dengan visi misi memberikan pelatihan cara masak, packaging untuk para usaha kuliner yang bergerak di Umkm maupun mikro," terang Founder Ikatan Perempuan Indonesia Peduli (IPIP) pada Senin, (20/5/2024).

Ning Lia sapaan akrabnya, mengungkapkan bahwa dirinya terus menggalakkan khususnya untuk ibu-ibu yang terdampak Covid-19, untuk terus melatih hingga menjadi sosok wanita independen dengan memiliki usaha sendiri.

"Bahannya juga kita kasih yang murah, menu yang murah yang bisa dijangkau, untuk ibu-ibu daripada nyuci baju tetangga mending kita buka usaha sendiri," jelasnya.

Foto Acara Fun Cooking Demo yang dihadiri oleh Asrilia Kurniati. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)Acara Fun Cooking Demo yang dihadiri oleh Asrilia Kurniati. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

Ketua Bidang Sosial Perkumpulan Penyelenggara Jasaboga Indonesia (PPJI) Jatim ini menambahkan acara ini akan terus berlangsung mulai dari kelurahan-kelurahan yang ada di seluruh Kota Surabaya.

"Kegiatan ini berdampak positif untuk menggalakkan pahlawan ekonomi Surabaya bahwa ibu-ibu tidak hanya bisa menjadi IRT tetapi pengusaha UMKM," terang Asrilia.

Di acara tersebut, Asrilia juga ikut menerangkan bagaimana cara memasak mie yang benar dengan bumbu yang nikmat.

Selain itu acara ini juga memberikan seminar mengenai pentingnya air putih untuk tubuh lalu manfaatnya untuk kecantikan.

Mengenai target ibu-ibu yang akan mengikuti acara positif ini, Asrilia menargetkan mencakup semua kecamatan di Surabaya.

"Sebanyak mungkin, dari 31 kecamatan Surabaya kita datangi satu per satu, ini adalah kegiatan yang berdampak positif kedepannya, nantinya ibu-ibu akan jadi pelaku UMKM," pungkas Asrilia Kurniati. (*)

Tombol Google News

Tags:

Asrilia Kurniati Fun Cooking demo ibu-ibu ibu surabaya Sociopreneur Ning Lia PPJI IPIP Surabaya