KETIK, SURABAYA – Lima tiket terakhir babak 16 besar ajang Euro 2024 sudah menemukan tuannya, Kamis dini hari (26/6/2024). Lima tim itu adalah Rumania, Belgia, Slovakia, Turki dan Georgia.
Georgia lolos setelah menang 2-0 atas Portugal. Sementara Turki memastikannya usai menghajar Republik Ceko 2-1.
Rumania sendiri bermain imbang 0-0 dengan Slovakia di laga terakhir. Hasil itu membuat Slovakia lolos dari grup E dengan predikat peringkat 3 terbaik.
Jadwal babak 16 besar Euro 2024 akan diawali duel antara Swiss vs Italia, Sabtu (29/6/2024) pukul 23.00 WIB. Seluruh pertandingan Euro 2024 bisa disaksikan secara live di RCTI.
Berikut jadwal lengkap babak 16 besar Euro 2024:
- Swiss vs Italia, (Sabtu, 29 Juni 2024, 23.00 wib)
- Jerman vs Denmark, (Minggu, 30 Juni 2024, 02.00 wib)
- Inggris vs Slovakia, (Minggu, 30 Juni 2024, 03.00 wib)
- Spanyol vs Georgia, (Senin, 1 Juli 2024, 02.00 wib)
- Prancis vs Belgia, (Senin, 1 Juli 2024, 23.00 wib)
- Portugal vs Slovenia, (Selasa, 2 Juli 2024, 02.00 wib)
- Rumania vs Belanda, (Selasa, 2 Juli 2024, 23.00 wib)
- Austria vs Turki, (Rabu, 3 Juli 2024, 02.00 wib)
Daftar Juara Grup
- Jerman (Grup A)
- Spanyol (Grup B)
- Inggris (Grup C)
- Austria (Grup D)
- Portugal (Grup A)
- Rumania (Grup E)
Daftar Runner Up
- Swiss (Grup A)
- Italia (Grup B)
- Denmark (Grup C)
- Prancis (Grup D)
- Belgia (Grup E)
- Turki (Grup F)
Tim Peringkat 3 Terbaik
- Slovenia (Grup C)
- Belanda (Grup D)
- Slovakia (Grup E)
- Georgia (Grup F). (*)