Eksklusif: Jawaban Erick Thohir Terkait Prediksi Timnas Indonesia vs Australia

Jurnalis: Naufal Ardiansyah
Editor: Mustopa

10 September 2024 17:52 10 Sep 2024 17:52

Thumbnail Eksklusif: Jawaban Erick Thohir Terkait Prediksi Timnas Indonesia vs Australia Watermark Ketik
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir di Stadion Utama Gelora Bung Karno (Foto: Naufal/Ketik.co.id)

KETIK, JAKARTA – Ketua umum PSSI Erick Thohir menyampaikan prediksinya terkait duel Timnas Indonesia vs Australia pada babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa, 10 September 2024 pukul 19.00 WIB.

Kepada Ketik.co.id, pria yang juga menjabat sebagai menteri BUMN tersebut tidak mempedulikan berapapun skor akhir pertandingan. Yang penting baginya, Skuad Garuda bisa meraih kemenangan di kandang.

"Yang penting menang, mau 1-0, 2-1, 2-0," kata Erick Thohir ketika ditemui Ketik.co.id di SUGBK, Selasa, 10 September 2024.

Pertandingan melawan Australia menjadi laga yang cukup penting bagi Timnas Indonesia untuk bisa menambah poin dan menjaga persaingan di klasemen grup C. Sejauh ini, anak asuh Shin Tae-yong berada di posisi keempat.

Pada laga pertama melawan Arab Saudi, Timnas Indonesia mampu membawa pulang 1 poin setelah menahan imbang The Green Falcon 1-1 di King Abdullah Sport City, Jeddah.

Sementara Australia yang merupakan tim unggulan di grup C justru menelan kekalahan 0-1 ketika menjamu Bahrain di Robina Stadium pada 5 September 2024 lalu.

Hasil itu membuat Australia berada di posisi kelima klasemen sementara tanpa meraih poin, atau tepat berada di bawah Timnas Indonesia yang berhasil mengumpulkan 1 poin.(*)

Tombol Google News

Tags:

Timnas Indonesia PSSI Erick Thohir indonesia vs australia Kualifikasi Piala Dunia 2026