DPRD Siapkan Nama untuk Ganti Posisi Wahyu Hidayat Sebagai Pj Wali Kota Malang

Jurnalis: Lutfia Indah
Editor: Muhammad Faizin

17 Juli 2024 09:40 17 Jul 2024 09:40

Thumbnail DPRD Siapkan Nama untuk Ganti Posisi Wahyu Hidayat Sebagai Pj Wali Kota Malang Watermark Ketik
Ketua DPRD Kota Malang, I Made Riandiana Kartika. (Foto: Lutfia/Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – Usai Wahyu Hidayat mengajukan surat pengunduran dirinya sebagai Pj Wali Kota Malang, DPRD Kota Malang bersiap untuk mencari pengganti. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua DPRD Kota Malang, I Made Riandiana Kartika.

Menurut Made, rapat pimpinan dan pimpinan fraksi akan segera dilaksanakan disertai dengan usulan pengganti Pj Wali Kota. Terlebih pada Rabu (17/7/2024) menjadi batas akhir pengajuan surat pengunduran diri Wahyu Hidayat sesuai ketentuan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI.

"Sebentar lagi kita akan rapat pimpinan dan pimpinan fraksi karena hari ini hari terakhir 17 Juli dan itu harus disertai usulan pengganti Pj. Mekanismenya kami akan menunjuk tiga pengganti usulan, hari ini akan kami putuskan," ujar Made, Rabu (17/7/2024).

Usai surat pengajuan pengunduran diri diterima oleh Mendagri, DPRD Kota Malang akan mendapatkan surat untuk mengirimkan usulan tiga nama. Ketiga nama tersebut akan ditentukan melalui rapat pada Rabu ini.

"Ini bisa dipakai dan tidak. Ada beberapa DPRD seperti Jombang dan magetan itu juga makai, diserahkan sepenuhnya. Itu usulan DPRD, Gubernur dan Kemendagri. Kami DPRD Kota Malang akan mengambil ini, nanti akan kami putuskan lewat rapat pimpinan fraksi untuk tiga nama yang diusulkan," lanjutnya.

Salah satu opsi yang akan diambil ialah menggunakan dua nama yang tak terpilih ketika menentukan calon Pj Wali Kota ketika jabatan Sutiaji dan Sofyan Edi Jarwoko berakhir.

Pasalnya selain Wahyu Hidayat terdapat dua nama yang diusulkan menjadi Pj Wali Kota Malang yakni Diah Ayu Kusuma Dewi selaku Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, dan Erik Setyo Santoso selaku Sekretaris Daerah Kota Malang.

"Tapi yang jelas kemarin kan kita ada tiga nama, satu sudah terpilih berati tinggal dua nama. Ada Pak Erik Sekda dan Bu Diah, nanti tergantung keputusan dari teman-teman fraksi," tuturnya. (*) 

Tombol Google News

Tags:

DPRD Kota Malang Kota Malang Pilkada 2024 Pengganti Pj Wali Kota Malang Wahyu Hidayat