KETIK, BANDUNG – Dandim 0624 Kabupaten Bandung Letkol Inf Hamzah Budi Susanto menghaturkan terima kasih kepada Bupati Bandung Dadang Supriatna atas kenaikan insentif untuk Babinsa muali tahun 2024 ini.
Kenaikan tersebut dimulai tahun 2024 menjadi Rp1.050.000 per bulan, naik dari tahun sebelumnya yang Rp 600.000 per bulan. Artinya, honor Babinsa ini naik sebesar Rp450 ribu per bulan mulai tahun 2024.
Dalam penyalurannya dilakukan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Bandung langsung ke rekening para Babinsa di 280 desa/kelurahan di teritorial Kabupaten Bandung.
"Ya alhamdulillah, terima kasih kepada Pak Bupati Bandung. Nanti Pak Bupati yang akan menyerahkan langsung secara simbolis kepada anggota Babinsa. Realisasinya nanti langsung ke rekning personil Babinsa masing-masing," kata Dandim 0624, saat audiensi dengan jajaran pengurus PWI Kabupaten Bandung di Media Center Makodim 0624 Kabupaten Bandung, .
Sebelumnya, kenaikan insentif ini menurut Bupati Bandung Dadang Supriatna karena pihaknya mengapresiasi kinerja Babinsa Kodim 0624/Kabupaten Bandung, yang selalu gerak cepat dalam melayani masyarakat dan merespon apa yang menjadi aspirasi masyarakat.
"Adanya kebersamaan di antara jajaran Forkopimda Kabupaten Bandung sangat luar biasa. Begitu pula dari Pak Dandim 0624/Kabupaten Bandung sudah melaksanakan tugas dan fungsinya dengan baik. Untuk itu, insentif Babinsa dinaikkan menjadi Rp 1 juta per bulan, karena terasa manfaat kehadirannya di tengah masyarakat," ungkap bupati.(*)