KETIK, BANDUNG – Pengurus Pusat Persatuan Istri Veteran Indonesia (PP Piveri) menaruh harapan besar kepada Presiden Prabowo Subianto untuk lebih memperhatian para veteran, termasuk para istri veteran di seluruh Indonesia. Apalagi kalau melihat para janda veteran yang tergabung dalam warakawuri yang kondisinya banyak memprihatinkan.
Hal tersebut diungkapkan Ketua Umum PP Piveri Ny. Lina Indiarti Wresniwiro,. S.E., MM saat menggelar bhakti sosial di Sekretariat PC Piveri Kab Bandung, Gedung Juang, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Senin (25/11/2024).
"Piveri sangat berharap adanya perhatian dan bantuan dari pemerintah, khususnya dari Bapak Presiden Prabowo yang juga seorang veteran pembela di Operasi Seroja Timor Timur. Kami yakin tentunya beliau dengan pengalamannya sebagai veteran akan lebih perhatian kepada para veteran, termasuk Piveri dan warakawuri," ungkap Lina Indiarti.
Warakawuri yang dimaksud Lina adalah para istri veteran yang suaminya sudah meninggal atau janda. Menurutnya perhatian kepada para warakawuri ini harus lebih difokuskan mengingat kondisi mereka kini banyak yang memprihatinkan.
"Kami berharap para warakawuri ini juga bisa mendapatkan gaji pensiunan janda veteran dari pemerintah. Karena banyak di antara mereka yang dulunya bersuami yang bukan anggota BKR atau TKR, sehingga sangat kasihan mereka itu karena tidak difasilitasi gaji pensiunan," ungkap Lina.
Menurutnya, setiap janda veteran pun mereka sudah memiliki Nomor Pokok Veteran (NPV) milik suaminya. "Meskipun suaminya sudah meninggal, namun NPV tersebut bisa diurusnkan administrasinya untuk mendapatkan hak sebagai pensiunan janda veteran atau warakawuri," jelas Lina.
Lina mengungkapkan saat ini banyak warakawuri yang kondisinya memprihatinkan. Seperti hidup seorang diri tidak ada sanak keluarga sanak saudara. Bahkan ada yang terkulai tidak berdaya di tempat tidur arena kondisinya sudah lemah sakit-sakitan.
"Karena itu dalam baksos ini pun, Piveri memberikan perhatian kepada para warakawuri dengan pemberian paket sembako ini. Dari 140 anggota Piveri Kabupaten Bandung yang hadir saat ini pun sebagian besar mereka adalah anggota warakawuri yang kami beri bantuan," kata Lina.
Ketua Umum DPP LVRI Letjen TNI (Purn) HBL Mantiri menambahkan, kegiatan baksos yang digelar DPP LVRI dan DPP Piveri ini merupakan yang kesekian kalinydigelar di tahun 2024. Mantiri berharap pemerintah dapat membantu LVRI untuk dapat melaksanakan kegiatan ini secara rutin di seluruh daerah.
"Anggota LVRI ini di seluruh Indonesia mencapai 70 ribu orang. Jadi, kami berharap kegiatan ini bisa terus berlangsung secara kontinyu. Karena masih banyak daerah yang belum terjangkau oleh kegiatan baksos kami ini," ucap Mantiri. (*)