BPS Membuka Lowongan Mitra untuk Lulusan SMA

Jurnalis: Husni Habib
Editor: Rudi

9 Juni 2023 12:41 9 Jun 2023 12:41

Thumbnail BPS Membuka Lowongan Mitra untuk Lulusan SMA Watermark Ketik
Kantor BPS. (Foto: Dok.BPS)

KETIK, JAKARTA – Badan Pusat Statistik disingkat BPS adalah lembaga pemerintah non kementerian yang bertanggung jawab langsung kepada presiden. Tugas BPS antara lain menyediakan kebutuhan data bagi pemerintah dan masyarakat. 

Saat ini BPS membuka lowongan kerja terbaru untuk masyarakat Kotawaringin Timur dan Muara Enim bagi lulusan SMA.

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kotawaringin Timur

1. Petugas Receiving-Batching 

Kualifikasi: 

• Pendidikan minimal SMA sederajat

• Bersedia bekerja terikat kontrak

• Sehat jasmani dan rohani

• Disiplin dan berkomitmen

• Bersedia mengikuti kegiatan petugas pengolahan ST2023

• Mampu bekerja sebagai petugas pengolahan data

• Memiliki rekening atas nama pribadi

• Berdomisili di Kota Sampit

• Diutamakan berusia 18 hingga 30 tahun

• Mampu bekerja sama dan berkoordinasi dengan sesama petugas pengolahan data lainnya

• Memiliki laptop yang bisa digunakan selama kegiatan pengolahan

• Mampu mengoperasikan laptop atau komputer dengan baik dan benar

2. Petugas Editing Coding 

Kualifikasi:

• Pendidikan minimal SMA sederajat

• Bersedia bekerja terikat kontrak

• Sehat jasmani dan rohani

• Disiplin dan berkomitmen

• Bersedia mengikuti kegiatan petugas pengolahan ST2023

• Mampu bekerja sebagai petugas pengolahan data

• Memiliki rekening atas nama pribadi

• Berdomisili di Kota Sampit

• Diutamakan berusia 18 hingga 30 tahun

• Mampu bekerja sama dan berkoordinasi dengan sesama petugas pengolahan data lainnya

3. Operator Entri Data 

Kualifikasi:

• Pendidikan minimal SMA sederajat

• Bersedia bekerja terikat kontrak

• Sehat jasmani dan rohani

• Disiplin dan berkomitmen

• Bersedia mengikuti kegiatan petugas pengolahan ST2023

• Mampu bekerja sebagai petugas pengolahan data

• Memiliki rekening atas nama pribadi

• Berdomisili di Kota Sampit

• Diutamakan berusia 18 hingga 30 tahun

• Mampu bekerja sama dan berkoordinasi dengan sesama petugas pengolahan data lainnya

• Memiliki laptop yang bisa digunakan selama kegiatan pengolahan

• Mampu mengoperasikan laptop atau komputer dengan baik dan benar

Badan Pusat Statistik Kabupaten Muara Enim

1. Petugas Receiving Batching

Kualifikasi:

• Bersedia bekerja sesuai kontrak yang ditandatangani

• Bukan ASN

• Pendidikan minimal SMA sederajat

• Disiplin dan berkomitmen

• Teliti

• Sehat jasmani dan rohani

• Mampu menulis rapi dan jelas

• Wajib mengikuti pelatihan

• Berdomisili di Kecamatan Lawang Kidul, Ujan Mas dan Muara Enim (diutamakan)

• Bersedia bertugas di Kantor BPS Muara Enim

2. Petugas Editing Coding

Kualifikasi:

• Bersedia bekerja sesuai kontrak yang ditandatangani

• Bukan ASN

• Pendidikan minimal SMA sederajat

• Disiplin dan berkomitmen

• Teliti

• Sehat jasmani dan rohani

• Mampu menulis rapi dan jelas

• Wajib mengikuti pelatihan

• Berdomisili di Kecamatan Lawang Kidul, Ujan Mas dan Muara Enim (diutamakan)

• Bersedia bertugas di Kantor BPS Muara Enim

3. Operator Entri Data

Kualifikasi:

• Bersedia bekerja sesuai kontrak yang ditandatangani

• Bukan ASN

• Pendidikan minimal SMA sederajat

• Disiplin dan berkomitmen

• Teliti

• Sehat jasmani dan rohani

• Mampu mengoperasikan dan memiliki laptop pribadi

• Wajib mengikuti pelatihan

• Berdomisili di Kecamatan Lawang Kidul, Ujan Mas dan Muara Enim (diutamakan)

• Bersedia bertugas di Kantor BPS Muara Enim

• Spesifikasi Laptop: Processor Intel Core I3 minimal 4 core Memori 4 GB Disk (ersedia minimal 10 GB Terdapat LAN Card atau menyiapkan LAN Adapter atau Converter USB to LAN

Alur Pendaftaran

Untuk pendaftaran dapat dilakukan di Aplikasi Sobat BPS. Aplikasi dapat di unduh pada playstore atau buka halaman mitra.bps.go.id

Klik tombol “Registrasi Sekarang” atau “Login” dengan username dan password jika sudah memiliki akun.

Untuk yang baru melakukan registrasi, buka pesan verifikasi yang dikirim ke alamat email terdaftar. Klik “Aktivasi”

Login dengan username dan password

Klik “Daftar Survei” dan pilih Sensus Pertanian 2023-UTP, kegiatan pengolahan – Bulan I

Pilih Kabupaten Kotawaringin Timur atau Muara Enim

Pilih jabatan Receiving-Batching, Editing-Coding, atau Operator Entri

Klik “Daftar”

Atau kunjungi link ini Link ini

Tombol Google News

Tags:

Lowongan Kerja BPS Instansi Pemerintah SMA