Blite Expo 2024 Bakal Kerahkan 1000 Live Streamers untuk Bisnis Matching Internasional

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: M. Rifat

20 Juli 2024 07:18 20 Jul 2024 07:18

Thumbnail Blite Expo 2024 Bakal Kerahkan 1000 Live Streamers untuk Bisnis Matching Internasional Watermark Ketik
Press Conference Blite Expo di Pasar Turi Baru Surabaya (20/7/2024). (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Untuk terus mengembangkan bisnis di era digital saat ini Pasar Turi Baru (PTB) Surabaya terus melakukan terobosan demi meningkatkan jumlah pengunjung dan omzet penjualan tenant.

Kali ini gelaran Blite Expo 2024 dengan memanfaatkan digital marketing bisnis diharap dapat meningkatkan visibilitas, menarik pelanggan baru, dan mengembangkan hubungan yang lebih dalam dengan audiens.

Maka dari itu PTB menggandeng Zabetmart dan Excellent Holiday mengadakan Blite Expo 2024 untuk terus mengembangkan omzet dan jumlah tenant.

Dalam kegiatan Blite Expo kali ini, Zabetmart akan menghadirkan 1.000 live streamer untuk membantu proses penjualan secara online dengan live streaming selama pameran berlangsung.

Ditargetkan pameran ini akan dihadiri 500 tenant yang terdiri dari 300 tenant UMKM dalam negeri dan 200 tenant mancanegara.

CEO Zabetmart Elizabeth AM Setiaatmadja menjelaskan, Zabetmart sendiri merupakan marketing partner bagi para merchant yang merupakan produsen langsung atau tangan pertama dan sudah terkurasi, baik pedagang lokal maupun networking pembeli Internasional.

Foto CEO Zabetmart Elizabeth AM Setiaatmadja menjelaskan Blite Expo 2024. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)CEO Zabetmart Elizabeth AM Setiaatmadja menjelaskan Blite Expo 2024. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

Menurut Elizabeth dalam pameran ini akan ada workshop untuk para live streamer baru, workshop untuk sertifikasi halal, workshop untuk persiapan ekspor dan akan difasilitasi bisnis matching.

"Pameran yang mempertemukan pelaku binis lokal dengan calon buyer dari luar negeri untuk meningkatkan nilai ekpor pelaku bisnis lokal," terangnya saat Press Confrence Blite Expo pada Jumat (19/7/2024).

Elizabeth menambahkan adanya kehadiran 1000 live stream didukung oleh para partner yang terpercaya seperti ClickBait Creative Performance Agency, Chronicles Studio Production, EggHead Branding Agency, Halosis-WhatsApp AI & Automation Solution.

Selain itu juga ada Chameleon Web Developer, Malacca.id suatu platform B2B Bahan bangunan & perkakas online yang mempertemukan produsen & toko grosir dengan cara yang lebih efisien dan efektif dalam penjangkauan pasar.

Menanggapi hal tersebut, GM Pasar Turi Baru Teddy Supriadi menyambut baik dengan adanya program ini, apalagi Blite Expo dapat meningkatkan pengunjung maupun omzet di PTB.

Foto Salah satu ruangan live stream di Blite Expo 2024. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)Salah satu ruangan live stream di Blite Expo 2024. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

"Diharapkan Blite Expo ini mampu mendorong pertumbuhan UMKM nasional khususnya ke pasaran Indonesia Timur dan juga UMKM siap ekspor dengan membuka peluang ekspor dan meningkatkan kerja sama dagang international," jelasnya.

Mengenai Grand Lauching Blite Expo 2024 selama empat hari yaitu tanggal 8-11 November 2024 di Pasar Turi Baru Surabaya, bersamaan dengan peringatan Hari Pahlawan.

Acara ini bakal berlangsung selama 1 tahun untuk memfasilitasi bisnis matching internasional, Blite Expo yang mempertemukan pelaku binis lokal dengan calon buyer dari luar negeri untuk meningkatkan nilai ekpor pelaku bisnis lokal. 

Bagi yang tertarik menjadi peserta Blite Expo agar usahanya terus mengalami peningkatan omzet, kunjungi Instagram @blite.expo untuk informasi lengkapnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Pasar Turi Baru Blite Expo UMKM Pameran UMKM Blite Expo 2024 Bisnis Surabaya