KETIK, JAKARTA – Bank Muamalat sedang membuka peluang karir untuk lulusan SMA, SMK hingga S1 khususnya bagi yang beminat di dunia perbankan. Lowongan kerja ini ditutup hingga tanggal 30 Juni 2023.
Bagi lulusan SMA dan SMK, Bank Muamalat memberikan kesempatan untuk bergabung di posisi yang tersedia.
Selain itu, Bank Muamalat juga memberikan beberapa benefit menarik dan peluang bagi lulusan untuk mengikuti program pengembangan dan pelatihan.
Program ini akan membantu para karyawan untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mereka di bidang perbankan syariah. Dengan adanya program ini, lulusan SMA, SMK, D3, dan S1 memiliki kesempatan untuk terus mengasah kemampuan mereka dan berkembang bersama Bank Muamalat
1. Customer Service Development Program (CSDP)
Persyaratan
• Pria/Wanita berusia maksimum 25 tahun
• Berpenampilan menarik
• Pendidikan D3/S1
• Tinggi badan pria min.160 cm dan wanita 155 cm
• Memiliki skill service orinted yang tinggi
• Memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik
• Memiliki selling skill lebih diutamakan
Lokasi penempatan yaitu Batu Sub Branch, Mamuju Branch, Muara Enim Sub Branch,Solok Sub Branch, Banjarmasin Branch,Pekalongan Branch dan Kendari Branch.
2. Mulia Teller
Persyaratan
• Pria/Wanita berusia maksimal 23 tahun
• Berpenampilan menarik
• Pendidikan SMA/SMK.MA atau maksimal D3
• Tinggi badan pria min.160 cm dan wanita 155 cm
• Memiliki skill service oriented yang tinggi
• Memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik
Benefit: Uang Saku, Tunjangan Transport, Tunjangan Frontliner, BPJS (Kesehatan, JKK, JKM), THR, Beasiswa, Lingkungan kerja Islami, program training yang komprehensif, dan berkesempatan mengikuti program development lainnya.
Jika anda tertarik bergabung menjadi keluarga Bank Muamalat, cek informasi lebih lanjut dan klik link di bawah ini.
Karir Bank Muamalat 2023 . (*)