KETIK, SURABAYA – Mendapat pekerjaan impian adalah harapan para pencari kerja. Untuk mendapatkan pekerjaan impian, selain berdoa, Anda juga perlu mengambil langkah-langkah konkret.
Doa yang penuh harapan dan usaha yang tekun adalah kunci untuk mendapatkan pekerjaan.
Bagi umat muslim, memohon kepada Allah agar diberikan kesempatan dan keberhasilan dalam mencari pekerjaan adalah langkah yang baik.
Tetapi juga penting untuk melakukan upaya konkret seperti meningkatkan keterampilan, memperluas jaringan, dan mencari peluang yang sesuai dengan minat dan bakat Anda.
Berikut adalah doa mempermudah mendapat pekerjaan:
بِسْمِ اللهِ عَلَى نفَسِي وَمَالِي وَدِيْنِي . اَللَّهُمَّ رَضِّنِ ى بِقَضَائِكَ وَبَارِكْ لِيْ فِيْمَا قُدِّرَ عَلَيْهِ حَتَّى لا اُحِبُّ تَعْجِيْلَ مَااَخَّرْتَ وَلاَتَأْخِيْرَ مَا عَجَّلْتَ
Bismillahi ‘alaa nafsi wa maalii wa diini. alloohumma rodhdhini bi qodhooika wa baarik lii fi maaquddiro’ alaihi hatta laa uhibbu ta’jiila maa akhkhor ta walaa ta’khiiro maa ‘ajjalta.
Artinya:"Dengan nama Allah, semoga Engkau menjaga diri kami, harta kami dan agama kami. Wahai Allah, ridhailah kami dari ketetapan-Mu dan berilah berkah kepada kami pada segala apa yang telah Engkau putuskan sehingga kami Tidak suka apa yang Engkau mempercepatkan apa yang Engkau akhirkan dan tidak pula menyukai mengakhirkan apa yang, Engkau cepatkan."
Semoga setelah tekun dan terus berusaha, Anda mendapatkan pekerjaan yang diimpikan. (*)