Akun UAH Diblokir Google Usai Serahkan Bantuan Ke Palestina

Jurnalis: Mursal Bahtiar
Editor: Marno

24 Juli 2023 05:45 24 Jul 2023 05:45

Thumbnail Akun UAH Diblokir Google Usai Serahkan Bantuan Ke Palestina Watermark Ketik
Penceramah kondang Ustadz Adi Hiidayat. (Foto Dairysia/Ketik.co.id)

KETIK, HALMAHERA SELATAN – Kabar mengejutkan datang dari Ustaz Adi Hidayat (UAH). Tokoh agama asal Banten ini mengalami kendala di beberapa akun medsosnya.

Hal tersebut disampaikan akun Mina @m1n4_95 di Twitter. Dalam twitnya mina menyampaikan, beberapa akun UAH diblokir Google usai menyerahkan bantuan uang Rp 14 miliar ke Palestina.

“Beberapa akun Ustaz Adi Hidayat diblokir oleh Google, begitu juga aplikasi Alquran di playstore dihapus oleh Google,” tulisnya.

Foto Akun Twitter Mina (Foto Mursal/Ketik.co.id)Akun Twitter Mina (Foto Mursal/Ketik.co.id)

“Hal ini setelah UAH menyerahkan bantuan Rp 14 miliar ke Palestina. Begitulah kerja kaum kafir. Mari kita doakan, semoga UAH selalu diberi kemudahan dlm berdakwah,” lanjut Mina di akun Twitter.

Postingan tersebut langsung menuai simpati umat muslim. Ribuan warganet langsung me-retweet, dan puluhan komentar, yang isinya mendukung UAH.

UAH mulai dikenal berawal dari video-video ceramah yang diunggahnya di Youtube dan ditonton jutaan kaum muslim Indonesia. (*)

Tombol Google News

Tags:

Ustadz Adi Hidayat akun di Blokir Google netizen terkejut