Aksi Kiper Palestina Hibur Suporter Timnas Indonesia, Begini Tingkahnya

Jurnalis: Moch Khaesar
Editor: Arief

15 Juni 2023 03:43 15 Jun 2023 03:43

Thumbnail Aksi Kiper Palestina Hibur Suporter Timnas Indonesia, Begini Tingkahnya Watermark Ketik
Aksi Baraa Kharoub saat menjadi capo memimpin suporter timnas Indonesia, Rabu (14/6/2023). (Foto : M.Khaesar/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Timnas Indonesia harus puas bermain imbang tanpa gol saat menjamu Palestina dalam FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (14/6/2023). Namun demikian, kubu Palestina memberi hiburan kepada pendukung Garuda Merah-Putih.

Adalah kiper cadangan Palestina, Baraa Kharoub membuat suporter Timnas Indonesia yang hadir sempat bergemuruh. Ia melakukan aksi bersama kiper cadangan lain, Tawfiq Abuhammad saat jeda babak kedua.

Di mana momen ini semua pemain cadangan dari kedua kubu melakukan pemanasan. Kharoub dan Abuhammad berlatih menendang bola.

Mendapat sorakan dari penonton membuat dirinya melakukan selebrasi seperti yang dilakukan Cristiano Ronaldo sontak penonton lain berteriak. "Shuu," teriak seluruh stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (14/6/2023).

Aksi tersebut tidak hanya sekali. Ada tiga kali ia melakukan selebrasi bak pemain asal Portugal tersebut. Tidak hanya itu, Baraa saat itu menghampiri sisi timur stadion untuk memimpin suporter.

Didampingi salah satu capo (dirijen suporter) Agus Bimbim atau Tessi, Baraa tampak beberapa kali mengajak suporter Indonesia nyanyikan yel-yel mendukung Palestina. Tidak hanya itu, ia juga membawa pengeras suara sambil teriak. "Palestina," ucap Baraa yang langsung diikuti seluruh suporter.

Aksi kiper ini membuat seluruh stadion tampak terhibur meskipun hasil yang diperoleh tidak ada pemenang. (*)

Tombol Google News

Tags:

Timnas Indonesia FIFA Match Day Kiper Palestina Capo GBT Suporter Indonesia